Bola.com, Jakarta - Manajer Manchester United (MU), Erik ten Hag, dikabarkan kagum terhadap penyerang Bayern Munchen, Erik Maxim Choupo-Moting. Jika memungkinkan manajer asal Belanda itu ingin memboyong sang pemain ke Old Trafford pada musim depan.
Erik ten Hag berencana untuk menambah pemain di lini depan MU pada awal musim 2022/2023 lalu. Beberapa nama dibidik manajer asal Belanda itu. Namun, hingga bursa transfer ditutup, mantan pelatih Ajax tak mendapat penyerang baru.
Advertisement
Erik ten Hag punya alasan mengapa membutuhkan penyerang baru. Ia tidak bisa mengandalkan Antony Martial sepanjang musim karena sering cedera. Sedangkan pada awal musim, ada potensi Cristiano Ronaldo pindah.
Cristiano Ronaldo akhirnya memang bertahan di Old Trafford, tapi kontraknya akan habis pada akhir musim 2022/2023. Jadi, pemain berusia 37 tahun itu sangat mungkin meninggalkan MU pada musim depan.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Murah dan Berpengalaman
Saat ini, Cristiano Ronaldo belum memutuskan masa depannya bersama MU. Pemain asal Portugal mungkin akan hengkang dari Old Trafford karena kontraknya habis. Namun, mungkin juga Cristiano Ronaldo akan bertahan di Old Trafford.
Situasi tidak pasti itu, dikutip dari Express, MU bergerak untuk mencari penyerang tengah baru. MU bukan hanya mencari penyerang top, tapi juga sosok yang bisa jadi supersub.
Pada titik itu, MU melihat Choupo-Moting sebagai target yang realistis. Kontrak Choupo-Moting dengan Bayern akan habis pada Juni 2023 dan bisa didapatkan dengan gratis. Situasi ini menguntungkan bagi MU.
Choupo-Moting punya pengalaman bermain di Premier League. Dia pernah membela Stoke City. Faktor ini membuat MU makin tertarik pada servis pemain asal Kamerun. Dia tidak akan butuh waktu untuk adaptasi.
Advertisement
Tipikal Penyerang Kesukaan Erik ten Hag
Masih dari laporan yang sama, Erik ten Hag diam-diam menyimpan rasa kagum pada Choupo-Moting. Bagi manajer asal Belanda tersebut, pemain yang pernah membela PSG tersebut bakal memberikan kontribusi penting jika bergabung dengan MU.
Jika melihat rekam jejak Erik ten Hag, penyerang dengan tipikal seperti Choupo-Moting memang cocok dengan gaya bermain tim yang dilatihnya.
Ketika melatih Ajax Amsterdam, Ten Hag punya penyerang Sebastien Haller yang tipikalnya mirip Choupo-Moting. Sebelum itu, ada Marko Arnautovic ketika melatih Twente. Ten Hag sempat tertarik membawa pemain asal Austria tersebut ke United.
Sumber: Express
Disadur dari: Bola.net (Asad Arifin, published 3/11/2022)
Laga MU Selanjutnya
Liga Europa
Real Sociedad vs MU
- Stadion: Reale Arena
- Jumat, 4 November 2022
- Kick-off: 00.45 WIB
- Live Streaming: Vidio
Premier League
Aston Villa vs MU
- Stadion: Villa Park
- Minggu, 6 November 2022
- Kick-off: 21.00 WIB
- Live Streaming: Vidio
Advertisement