Sukses


Liga Inggris: Bukan Cody Gakpo, Arsenal Pilih Pemain Ini untuk Gantikan Gabriel Jesus

Bola.com, Jakarta - Arsenal perlu membenahi lini depannya pada bursa transfer setelah Gabriel Jesus dilaporkan mengalami cedera panjang dan harus absen sekurang-kurangnya tiga bulan. Alih-alih berburu pemain, The Gunners diyakini bakal memulangkan pemain yang tengah dipinjamkan ke Stade Reims, Folarin Balogun,

Gabriel Jesus dipastikan akan melewatkan petualngan Brasil di Piala Dunia 2022 setelah mengalami cedera saat takluk di tangan Kamerun 0-1. Sementara ketidakhadirannya sepertinya tidak akan dirindukan oleh Selecao, kehadirannya di lini depan di Stadion Emirates akan sulit untuk diisi.

Sejak kepindahannya musim panas senilai £45 juta dari juara Liga Inggris, Manchester City, Jesus telah memainkan peran kunci dalam membantu Arsenal untuk mengarungi Liga Inggris musim ini. The Gunners duduk di puncak klasemen setelah 14 pertandingan dan pemain berusia 25 tahun itu, bersama kompatriotnya Gabriel Martinelli, jadi tumpuan tim Meriam London.

Awalnya, Gabriel Jesus diperkirakan hanya akan absen selama tiga atau empat minggu. Namun, laporan di Brasil pagi ini menunjukkan bahwa cederanya lebih buruk dan dia bisa absen hingga setidaknya Maret 2023.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Dua Pemain Masuk Radar

Tambahan satu striker baru dipertimbangkan dalam upaya untuk memperkuat skuad besutan Mikel Arteta agar bisa bersaing dengan Man City di Liga Inggris. Direktur Teknis Arsenal, Edu, mau tak mau mesti bergerak cepat untuk mendapatkannya.

Mykhaylo Mudryk dan Cody Gakpo akan terus dikaitkan mengingat mereka terus menarik minat dari klub-klub terbesar Eropa tetapi The Gunners dapat mencari pengganti jangka pendek untuk Jesus.

Tapi sepertinya Arsenal bakal berhemat di bursa transfer Januari 2023. Lantas, siapa yang jadi incaran?

 

3 dari 5 halaman

Pulangkan Balogun

Dinukil dari football.london, Arsenal bakal memanggil kembali Folarin Balogun. Berita bagusnya, kontrak pinjaman sang striker di tim Ligue 1 Stade Reims memang memiliki klausul penarikan pada bulan Januari.

Striker Inggris itu telah mencetak delapan gol dan mencatatkan dua assist lainnya dalam 15 penampilan liga. Itu tentu saja bukan catatan buruk buat Balogun.

Namun, dengan Eddie Nketiah di bangku cadangan, masih belum jelas apakah Arteta akan memanggil Balogun untuk memanggil pulang Balogun dari Stade Reims.

Sumber: Football London

4 dari 5 halaman

Cara Nonton Liga Inggris Legal dan Aman

Selama tiga tahun ke depan Elang Mahkota Teknologi (Emtek) Group menjadi pemegang hak siar English Premier League (EPL). Kompetisi bergengsi ini akan ditayangkan secara gratis di stasiun televisi SCTV dan bisa dinikmati secara live streaming dengan berlangganan di Vidio. Sobat Bola.com mau tahu detailnya? Klik tautan ini.

 

5 dari 5 halaman

Posisi Arsenal saat Ini

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer