Sukses


Gabung Liverpool Setelah Diincar 2 Tim Liga Inggris, Cody Gakpo: Saya Kira Saya Akan Bermain untuk MU

Bola.com, Jakarta - Penyerang baru Liverpool, Cody Gakpo, sempat berpikir kalau dia akan menjadi pemain Manchester United (MU). Selain Setan Merah, satu tim Liga Inggris lainnya adalah Leeds United.

Liverpool berhasil 'membajak' Cody Gakpo dari PSV Eindhoven dengan dana mencapai 44 juta pounds. Pemain asal Belanda itu sebetulnya sudah lama jadi bidikan Manchester United (MU).

Sinar Gakpo makin terang setelah tampil istimewa bersama Timnas Belanda di Piala Dunia 2022. Makin santer isu kedekatannya dengan MU, malah Liverpool yang mampu mendapatkannya.

Padahal, manajer MU, Erik ten Hag, sudah melakukan banyak diskusi dengan Cody Gakpo, meskipun pada akhirnya lebih memprioritaskan penandatanganan Antony. Liverpool memanfaatkan situasi dan sukses membajak gelandang muda tersebut.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Bukan Cuma MU dan Liverpool

Selain MU dan Liverpool, Leeds dan Southampton ternyata juga tertarik meminang Cody Gakpo. Leeds bahkan sudah sejak musim panas kemarin nekat menyiapkan jet pribadi jika dibutuhkan untuk melicinkan transfer.

"Musim ini benar-benar intens dan panas. Saya mencoba menemukan kedamaian saya, tetapi itu sulit. Saya pikir saya akan pergi ke Manchester United, tetapi pada akhirnya tidak berhasil."

"Leeds United masuk. Mereka adalah klub yang bagus, tapi saya bertanya pada diri sendiri apakah saya harus benar-benar pergi ke sana dan ketika Anda memiliki banyak keraguan, itu tidak bagus."

 

3 dari 5 halaman

Merasa Lebih Dewasa

Gakpo merasa kalau dirinya sudah makin dewasa. Piala Dunia 2022 jadi medium yang sempurna baginya dalam mengembangkan permainan.

"Saya pikir saya masih bisa melakukan banyak langkah, bisa lebih baik, dan bisa berkembang sebagai pemain," lanjut Gakpo.

"Bahkan di Qatar, saya menjadi pesepak bola yang lebih baik dalam waktu singkat karena saya bermain dengan pemain terbaik di Belanda dan melawan pesepak bola terhebat dari negara lain."

"Saya dulu bermain lebih individual dan mengandalkan insting saya. Sekarang saya sadar saya harus lebih memikirkan tim. Saya harus memilih momen yang tepat untuk menggiring bola dan melakukan aksi."

Sumber: TeamTALK

4 dari 5 halaman

Cara Nonton Liga Inggris Legal dan Aman

Selama tiga tahun ke depan Elang Mahkota Teknologi (Emtek) Group menjadi pemegang hak siar English Premier League (EPL). Kompetisi bergengsi ini akan ditayangkan secara gratis di stasiun televisi SCTV dan bisa dinikmati secara live streaming dengan berlangganan di Vidio. Sobat Bola.com mau tahu detailnya? Klik tautan ini.

 

5 dari 5 halaman

Persaingan di Liga Inggris 2022/2023

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer