Sukses


Liga Inggris: Man City Bawa Pulang 3 Poin dari Stamford Bridge, Pep Guardiola Akui Chelsea Sempat Menyulitkan

Bola.com, Jakarta - Manchester City membawa pulang tiga poin dari markas Chelsea, Stamford Bridge, lewat kemenangan 1-0 pada laga pekan ke-19 Premier League, Jumat (6/1/2023) dini hari WIB. Manajer Pep Guardiola mengakui Man City sempat kesulitan.

Man City merebut tiga poin di markas Chelsea berkat gol tunggal Riyad Mahrez pada menit ke-63. Perjuangan tim asuhan Pep Guardiola itu pun tidak mudah meski Chelsea harus melakukan dua pergantian pemain dalam 22 menit pertama.

Setelah kemenangan tersebut, Pep Guardiola mengakui kemenangan memang pantas diraih oleh timnya mengingat mereka tampil cukup dominan. Namun, pelatih asal Spanyol itu sedikit mengeluh mengenai permainan pada babak pertama.

"Kami banyak kesulitan pada babak pertama, itu ceroboh, lambat, dan tanpa ritme. Pada babak kedua, semua menjadi jauh lebih baik sejak menit pertama," ujar Pep Guardiola kepada Sky Sports.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Pujian untuk 2 Pemain

Man City sebenarnya tampil dominan dengan sejumlah peluang yang tercipta. Namun, kurang klinis dalam penyelesaian akhir serta penampilan lini pertahanan Chelsea membuat tim asuhan Pep Guardiola itu frustrasi.

Melihat kondisi tersebut, Pep Guardiola memasukkan Riyad Mahrez pada menit ke-60, menggantikan Bernardo Silva, untuk menyegarkan daya gedor.

Terbukti pemain asal Aljazair itu menjadi penentu kemenangan. Pep Guardiola pun memuji Mahrez dan John Stones untuk penampilan gemilang keduanya.

"Riyad, saya tahu akan ada ruang untuknya. Dia bagus saat satu lawan satu di sepertiga akhir permainan. John Stones, dia bermain luar biasa di Piala Dunia dan dia bisa beradaptasi dengan sempurna dengan tiga bek atau bermain melebar," ujar pelatih asal Spanyol itu.

 

3 dari 5 halaman

Kemenangan Penting

Kemenangan ini membuat Man City kini hanya berjarak lima poin dengan pemuncak klasemen sementara, Arsenal. Pep Guardiola mengakui torehan positif ini membuat persaingan papan atas klasemen Premier League justru makin menarik.

"Tiga poin itu penting, pasti. Para pemain mengetahuinya. Namun, penting untuk pertandingan ini, kemenangan hari ini, lalu Old Trafford dan Spurs. Ini penting untuk persaingan menuju puncak klasemen," ujarnya.

Sumber: Sky Sports

Disadur dari: Bola.net (Yoga Radyan, published 6/1/2023)

4 dari 5 halaman

Premier League Eksklusif di Emtek Group

Selama tiga tahun ke depan Elang Mahkota Teknologi (Emtek) Group menjadi pemegang hak siar English Premier League (EPL). Kompetisi bergengsi ini akan ditayangkan secara gratis di stasiun televisi SCTV dan bisa dinikmati secara live streaming dengan berlangganan di Vidio. Sobat Bola.com mau tahu detailnya? Klik tautan ini.

 

5 dari 5 halaman

Persaingan di Premier League saat Ini

Video Populer

Foto Populer