Bola.com, Jakarta Manchester City sukses membuat Chelsea tidak berdaya di putaran ketiga Piala FA, Minggu malam (8/1/23). Bermain di Etihad Stadium, Manchester City menang dengan skor telak 4-0.
Pada babak pertama, Manchester City langsung menguasai permainan. Tiga gol tercipta di babak pertama masing-masing dicetak oleh Riyad Mahrez menit ke-23, Julian Alvarez menit ke-30 dan Phil Foden menit ke-38. Chelsea pun hanya sesekali melakukan serangan yakni lewat Kai Havertz dan Mason Mount.
Baca Juga
Yang Harus Dilakukan Pep Guardiola untuk Memperbaiki Manchester City, Perhatikan 7 Hal Ini
Jadwal Lengkap Liga Champions Tengah Pekan Ini: Liverpool Jamu Real Madrid, Man City Ditantang Feyenoord
Eks Gelandang Man City Sampai Tercengang Lihat The Citizens Dibantai Spurs: Kontrak Baru Pep Guardiola Enggak Ngefek Ternyata
Advertisement
Pada babak kedua, Manchester City masih mendominasi permainan walaupun anak asuh Graham Potter terlihat meningkatkan intensitas serangan. Manchester City akhirnya mampu menambah koleksi golnya setelah Riyad Mahrez mencetak gol pada menit ke-85 lewat eksekusi penalti. Skor berubah 4-0.
Tidak ada gol lagi tercipta, Chelsea takluk 0-4 dan tersingkir dari Piala FA musim ini.