Sukses


Liga Inggris: Resmi Rekrut Mykhaylo Mudryk, Chelsea Cuma PHP ke Enzo Fernández? Pemain Muda Terbaik Piala Dunia 2022 Lho!

Bola.com, Jakarta - Chelsea resmi mendapatkan Mykhaylo Mudryk dari Shakhtar Donetsk pada bursa transfer Januari 2023. Perekrutan ini cukup mengejutkan mengingat The Blues awalnya santer mengejar pemain muda Benfica asal Argentina, Enzo Fernandez.

Transfer Mudryk memang tergolong unik. Pemain asal Ukraina itu sebenarnya santer dikabarkan menjadi target transfer Arsenal. Bahkan Mudryk disebut sangat tertarik bergabung bersama The Gunners dan sudah melakukan pembicaraan.

Namun, sebelum kata sepakat dengan Arsenal tercapai, Shakhtar Donetsk justru melepasnya kepada Chelsea yang membuat arah kepergian pemain asal Ukraina itu berubah ketika tiba di London. Chelsea sukses menikung Arsenal.

Bagi Chelsea, keputusan membeli Mudryk cukup menarik. Sebelumnya mereka juga sudah mendatangkan Joao Felix. Sementara di sisi lain, Chelsea melepas peluang untuk merekrut Enzo Fernandez dari Benfica.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Chelsea Pilih Mudryk dan Tinggalkan Enzo

Enzo Fernandez menjadi incaran banyak klub usai tampil apik di Piala Dunia 2022. Pemain 21 tahun itu membantu Lionel Messi dkk. meraih gelar juara di Qatar.

Enzo kemudian terpilih sebagai peraih gelar Pemain Muda Terbaik di Piala Dunia 2022.

Chelsea sudah melakukan kontak dengan kubu Benfica dan Enzo. Semua berjalan dengan lancar. Enzo siap pindah ke Chelsea.

Namun, Chelsea 'hanya' membuat penawaran transfer 80 juta euro kepada Benfica.

 

3 dari 5 halaman

Chelsea Berbohong?

Dalam pemahaman Benfica, Chelsea bersedia membayar klausul pelepasan Enzo Fernandez senilai 120 juta euro. Namun, The Blues mengambil jalan lain.

Benfica merasa dibohongi oleh Chelsea. Benfica marah dan Enzo, yang sudah terlanjur berharap pindah ke Chelsea, batal dilepas.

Hal yang berkebalikan terjadi dalam kasus Mudryk. Arsenal melakukan negosiasi yang alot dengan Shakhtar. Tiga tawaran awal ditolak. Shakhtar ngotot meminta 100 juta euro. Chelsea datang dan memenuhi permintaan itu.

 

4 dari 5 halaman

Chelsea Tidak Butuh Gelandang?

Sebelum mendapatkan Mudryk, Chelsea lebih dulu mengumumkan transfer Joao Felix. The Blues juga sudah punya Raheem Sterling, David Fofana, Pierre-Emerick Aubameyang, dan Kai Havertz untuk posisi penyerang. Armando Broja juga masih menjadi bagian dari klub.

Lalu apakah membeli Mudryk lebih penting daripada menambah kekuatan di lini tengah dengan membeli Enzo Fernandez? Lini tengah Chelsea telah menua setelah Jorginho dan N'Golo Kante tidak berada dalam level terbaiknya pada musim ini.

Namun, Chelsea sudah melakukan investasi di lini tengah dengan membeli Carney Chukwuemeka dan Cesare Casadei. Selain itu, masih ada Conor Gallager dan Mason Mount.

Sumber: Bola

Disadur dari: Bola.net (Asad Arifin, published 16/1/2023)

5 dari 5 halaman

Posisi Chelsea di Premier League saat Ini

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer