Sukses


5 Kandidat Pemain yang Bisa Diburu Arsenal Setelah Mudryk Lepas: Bintang Napoli Opsi Paling Menarik

Bola.com, Jakarta - Arsenal gagal menggaet bintang muda Ukraina, Mikhaylo Mudryk pada bursa transfer Januari 2023. Sang pemain justru resmi berlabuh ke Chelsea dan sudah diperkenalkan ke publik, Minggu (15/1/2023).

Mykhaylo Mudryk santer dikabarkan bakal berlabuh di Emirates Stadium. Apalagi sejak musim panas 2022, Arsenal merupakan peminat tunggal pemain asal Ukraina itu.

Namun Chelsea sukses memenangkan hati Shakhtar Donetsk dan Mudryk. Tim Blues menyanggupi total biaya transfer hingga 100 juta euro. Pemain berusia 22 tahun itu bahkan dikontrak dengan durasi hingga 8,5 tahun.

Arsenal harus gigit jari setelah gagal mendatangkan pemain incarannya. Kendati demikian, pelatih Arsenal, Mikel Arteta memilih santai setelah timnya gagal merekrut sang pemain.

“Kami memiliki pemain yang luar biasa. Kami ingin meningkatkan skuad kami di jendela transfer ini dan ketika saya mengatakan kami, saya sendiri, staf pelatih, staf, pemain, dewan, dan pemilik klub,” ujarnya dikutip dari situs resmi Arsenal.

Pernyataan Mikel Arteta sepertinya ada benarnya. Arsenal masih punya waktu dan kesempatan mendatangkan pemain lain pada bursa transfer Januari 2023.

Yuk simak siapa saja rekrutan alternatif yang bisa digaet Arsenal setelah gagal mendatangkan Mykhaylo Mudryk berikut ini:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 7 halaman

Rafael Leao

Sejak bergabung dengan AC Milan dari Lille pada 2019, Rafael Leao telah berkembang menjadi salah satu penyerang paling dicari di sepak bola Eropa.

Pemain sayap itu dinobatkan sebagai Pemain Paling Berharga Serie A dan Pemain Terbaik Serie A Tahun Ini pada 2021/22 setelah memimpin Rossoneri meraih gelar liga pertama mereka sejak musim 2010/11.

Dia berhasil mempertahankan performa impresifnya musim ini. Leao encatatkan sembilan gol dan sembilan assist dalam 24 penampilan untuk Milan sementara juga mencetak dua gol di Piala Dunia untuk Portugal.

Kesepakatan pemain berusia 23 tahun saat ini dengan tim Serie A mencakup klausul rilis 127 juta pounds tetapi juga berakhir pada musim panas 2024, membuat Milan dalam posisi rentan.

AC Milan sedang berusaha mempertahankannya. Di sisi lain Leao belum menyetujui kontrak baru membuat AC Milan mungkin harus mempertimbangkan penjualan jika Arsenal membuat tawaran besar.

Selain The Gunners, Chelsea, Manchester City, dan Manchester United juga tertarik menggaet Leao. Belum lama ini Leao berkomentar mengenai masa depannya sekaligus menyebut Arsenal.

 “Tapi sekarang saya 100 persen fokus pada Milan. Saya berada di klub top dan saya terikat kontrak. Saya juga menyukai kota Milan. Saya telah melihat banyak pertandingan tahun ini. Saya suka Arsenal, saya pikir mereka bermain sangat baik,” tutur Leao.

3 dari 7 halaman

Ferran Torres

Setelah merekrut dua pemain Manchester City di musim panas, yaitu Gabriel Jesus dan Zinchenko, Arteta dikabarkan ingin mendatangkan pemain ketiga The Citizens ke Emirates pada 2023.

Torres meninggalkan City dan memastikan kepindahan 46,3 juta pounds ke Barcelona pada Januari 2022. Tetapi masa depannya tidak jelas setelah Barca mendatangkan Robert Lewandowski.

Meskipun hanya memulai delapan pertandingan dan membuat 14 penampilan pengganti lagi musim ini, dia masih mencatatkan lima gol dan satu assist di semua kompetisi. Pemain berusia 22 tahun itu juga mencetak dua gol dalam empat penampilan untuk Spanyol di Piala Dunia 2022.

Menurut laporan di Spanyol, Arsenal telah menyatakan minatnya pada Torres dan Barcelona mungkin bersedia menguangkannya karena masalah keuangan mereka.

"Mereka benar-benar menyukai Ferran Torres, dan mereka jelas yakin dia akan tersedia karena mereka juga menanyakan tentang dia di musim panas," kata Dean Jones kepada GiveMeSport.

Ferran Torres sudah akrab dengan Liga Premier setelah bertugas di Man City dan bakal mengisi peran penting di lini depan Meriam London.

4 dari 7 halaman

Raphinha

Penyerang Barcelona juga masuk incaran Arsenal yaitu Raphinha. Pemain asal Brasil itu punya pengalaman bermain di Inggris dengan menghabiskan dua tahun bersama Leeds United sebelum pindah ke Camp Nou dalam kesepakatan 55 juta pounds musim panas lalu.

Tetapi Raphinha gagal mengulang penampilannya yang mengesankan di Leeds di Barcelona dan telah berjuang untuk menggantikan posisi Ousmane Dembele dari tim inti Xavi Hernandez.

Dia dikaitkan dengan Arsenal di musim panas dan The Evening Standard mengklaim bahwa The Gunners kini telah menghidupkan kembali minat mereka pada Raphinha, dengan direktur olahraga Edu menghubungi agennya Deco untuk kemungkinan pindah Januari.

Tidak seperti Mudryk, pemain berusia 26 tahun itu lebih cocok bermain di sayap kanan tetapi dia masih bermain di sayap kiri dan Arsenal membutuhkan kedalaman di kedua posisi tersebut.

Memang, itu akan menjadi kesepakatan yang sulit untuk diselesaikan karena pemain sayap itu mungkin membuktikan diri di Barcelona, sementara Blaugrana dilaporkan telah menetapkan harga yang diminta sebesar 88 juta pounds.

5 dari 7 halaman

Leandro Trossard

Saat bermain untuk Genk pada 2019, Leandro Trossard banyak dikaitkan dengan kepindahan ke Arsenal, tetapi dia memutuskan untuk bergabung dengan Brighton untuk mencari posisi di tim inti dan menit bermain.

Penampilannya langsung terbukti ampuh setelah mencatatkan 10 kontribusi gol langsung dalam 16 penampilan Premier League di musim 2022/2023.

Pemain berusia 28 tahun itu juga menjadi pemain pertama yang mencetak hattrick di Anfield sejak mantan penyerang Arsenal Andrey Arshavin melakukannya pada April 2009.

Dia sekarang ingin meninggalkan Brighton setelah berselisih dengan manajer Roberto De Zerbi dan kontraknya berakhir pada akhir musim, meskipun The Seagulls memiliki opsi untuk memperpanjangnya satu tahun lagi hingga Juni 2024.

Tapi Arsenal mungkin harus bertindak cepat jika mereka ingin mengontraknya karena rival London utara, Tottenham Hotspur dilaporkan telah mengajukan tawaran pembuka untuk Trossard.

Chelsea juga disebut-sebut sebagai pelamar potensial karena Graham Potter sangat mengenal pemain internasional Belgia itu sejak mereka bersama di Brighton.

6 dari 7 halaman

Khvicha Kvaratskhelia

Sosok Khvicha Kvaratskhelia adalah bukan siapa-siapa ketika bergabung dengan Napoli yang menebusnya hanya dengan 10 juta euro musim panas lalu. Tetapi sejak itu menjadi salah satu talenta muda paling menjanjikan di Eropa.

Dia mencatatkan sembilan gol dan 12 assist dalam 20 penampilan di semua kompetisi. Penampilannya telah menjadi kunci kesuksesan Napoli musim ini, yang saat ini unggul sembilan poin di puncak Serie A.

Pemain internasional Georgia itu sangat mengesankan melawan Liverpool di babak grup Liga Champions dan menyiksa Trent Alexander-Arnold dengan gerak kaki yang mengesankan.

Menurut 90min, Arsenal saat ini memantau pemain berusia 21 tahun itu. Tapi Arsenal tidak sendirian, karena ia juga dikaitkan dengan Tottenham, Newcastle United, dan Liverpool.

The Gunners bakal memecahkan rekor transfer mereka sendiri untuk mengamankan tanda tangan Kvaratskhelia pada bulan Januari. Di sisi lain, Napoli juga akan bertekad untuk mempertahankannya hingga akhir musim.

Sumber: Team Talk

7 dari 7 halaman

Yuk Intip Posisi Arsenal dan Para Pesaingnya di Liga Inggris 2022/2023

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer