Bola.com, Manchester - Manchester United dikabarkan hampir menandatangani Alejandro Garnacho untuk kontrak baru.
Garnacho tampil mengesankan dalam beberapa pertandingan terakhir, memberikan assist dalam kemenangan MU atas Everton, Bournemouth, dan Manchester City.
Baca Juga
Advertisement
Kontrak Garnacho di Old Trafford akan berlangsung hingga Juni 2024, dengan opsi 12 bulan lagi. Namun, MU ingin memagarinya dengan kontrak jangka panjang baru setelah melihat perkembangannya.
Menurut The Independent, telah menolak menandatangani kontrak 20.000 poundsterling per minggu. Agennya menilai jumlah itu tak layak untuk Garnacho yang memiliki performa oke.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Negosiasi
MU dikabarkan masih bernegosiasi terkait itu. Ada kemungkinan, MU akan menaikkan tawaran mengingat Garnacho juga dipantau beberapa klub.
Real Madrid dan Juventus termasuk di antara klub-klub yang dikatakan tertarik untuk mengontrak pemain Timnas Argentina U-20 itu.
Namun, menurut The Telegraph, kesepakatan mengenai kontrak baru sudah dekat. Laporan tersebut mengklaim, terlepas dari spekulasi,Garnacho ingin tetap di Old Trafford.
Advertisement
Performa Garnacho
Garnacho memulai karir mudanya di Getafe sebelum pindah ke Atletico Madrid, menghabiskan lima tahun bersama raksasa ibu kota sebelum pindah ke Man United pada Oktober 2020.
Pemain berusia 18 tahun itu menjadi senjata reguler Setan Merah selama musim 2022/2023, membuat 15 penampilan di semua kompetisi, mencetak dua gol dan memberikan lima assist.
Garnacho mencetak gol senior pertamanya untuk klub melawan Real Sociedad di Liga Europa pada awal November sebelum mencetak gol kemenangan melawan Fulham di Liga Inggris sebelum jeda Piala Dunia.
Komentar Erik Ten Hag
Manajer MU, Erik Ten Hag, mengisyaratkan akan tetap mengandalkan Garnacho.
"Anda bisa melihat bagaimana dia bertindak sebagai pemain tim," jelas sang manajer.
"Tapi keterampilan individualnya bisa membuat perbedaan. Juga, baginya, ini adalah terus dalam proses, itu belum selesai karena masih banyak ruang untuk perbaikan baginya, tetapi dia dapat membantu berkontribusi pada level tertinggi," lanjutnya.
Sumber: Independent, Telegraph via Sports Mole
Advertisement