Sukses


Liga Inggris: Juventus Limbung, MU Goda Dusan Vlahovic?

Bola.com, Manchester - Juventus tengah dalam situasi yang sulit. Si Nyonya Tua baru saja mendapatkan hukuman dari Federasi Sepak Bola Italia (FIGC).

Juventus dihukum pengurangan 15 poin pada Serie A musim ini. Beberapa eks petinggi JUve seperti Andrea Agnelli, Pavel Nedved, dan beberapa nama yang lain pun mendapatkan hukuman.

Kondisi itu membuat beberapa pemain bintang Juventus dikabarkan sedang digoda oleh klub lain. Satu di antaranya adalah Dusan Vlahovic.

Penyerang asal Serbia itu disebut sedang dalam incaran Manchester United. Setan Merah disebut siap mengajukan tawaran besar kepada Juventus pada musim panas 2023.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Tidak Sendirian

Namun, Manchester United tak sendirian dalam mengincar Dusan Vlahovic. Paling tidak ada empat klub besar Eropa yang lain yang tertarik dengan penyerang berusia 23 tahun itu.

Mereka adalah Arsenal, Chelsea, Bayern Munchen, dan Paris Saint-Germain. Mereka pun disebut sedang memantau situasi Vlahovic di Juventus.

Untuk Arsenal, ini bukan kali pertama mereka dikaitkan dengan Dusan Vlahovic. Pada Januari 2022, The Gunners bahkan sangat dekat dengan Vlahovic.

Namun, saat itu tawaran yang diajukan Arsenal berhasil dilampaui Juventus. Fiorentina pun lebih memilih menjual Vlahovic ke Juve ketimbang ke Arsenal saat itu.

3 dari 4 halaman

Liga Champions

Dusan Vlahovic juga disebut membuka opsi untuk keluar dari Juventus pada musim panas 2023. Ia tak mau bertahan di Juve, jika Si Nyonya Tua gagal berlaga di Liga Champions musim depan.

Peluang Juventus untuk bermain di Liga Champions musim depan memang berat. Dengan pengurangan 15 poin, kini tim asuhan Massimiliano Allegri menduduki posisi kesembilan dengan 23 poin.

Juventus berjarak delapan poin dari AS Roma yang menempati posisi keempat, alias posisi terakhir untuk mendapatkan tiket ke Liga Champions musim depan.

Di sisi lain, Manchester United tampak lebih bisa memberikan jaminan Liga Champions kepada Dusan Vlahovic. Diketahui, MU kini menempati posisi keempat klasemen sementara Premier League dengan 39 poin.

Sumber: 90min

4 dari 4 halaman

Posisi Manchester United di Premier League 2022/2023

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di Premier League.
    Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern

    Manchester United

  • Juventus adalah klub sepakbola asal Italia
    Juventus Football Club S.p.A atau yang biasa dikenal dengan Juventus atau Juve adalah klub sepak bola profesional asal Italia.
    Juventus adalah klub sepakbola asal Italia

    Juventus

  • Dusan Vlahovic adalah pemain sepak bola berbakat asal Serbia yang tergabung dalam klub Juventus
    Dusan Vlahovic adalah pemain sepak bola berbakat asal Serbia yang tergabung dalam klub Juventus
    Dusan Vlahovic adalah pemain sepak bola berbakat asal Serbia yang tergabung dalam klub Juventus

    Dusan Vlahovic

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Bola.com

  • SportBites

Video Populer

Foto Populer