Sukses


Prediksi Juara Liga Inggris: Gary Neville Pilih Man City, Jamie Carragher Jagokan Arsenal

Bola.com, London - Duo legenda Premier League, Jamie Carragher dan Gary Neville, memberikan prediksi mengenai juara Premier League musim ini. Prediiksi itu dilakukan keduanya dalam acara Monday Night Football (MNF) di Sky Sports. 

Jamie Carragher menjagokan Arsenal yang saat ini berada di puncak klasemen untuk keluar sebagai juara. Legenda Liverpool itu percaya The Gunners bisa menjadi juara pada akhir musim.

Di sisi lain, Gary Neville tetap percaya Manchester City bisa menjadi kampiun pada akhir musim. Padahal, Man City saat ini tertinggal lima poin dari Arsenal.

Jamie Carragher tampaknya cukup yakin Arsenal mampu menunjukkan konsistensi sampai akhir musim. Mereka diyakini bisa menyudahi puasa gelar di Premier League yang berlangsung hampir 20 tahun. 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Beda Komposisi Top 4

Untuk komposisi penghuni empat besar, Jamie Carragher menjagokan Manchester City, Manchester United, dan Newcastle United untuk menemani Arsenal. Pilihan Carragher ini cukup menarik, terutama pada Newcastle. 

Di sisi lain, komposisi empat besar ala Gary Neville cukup berbeda dengan Carragher. Eks bek kanan Timnas Inggris itu merasa Arsenal hanya akan menempati urutan ketiga. Sementara itu, Manchester United naik ke posisi dua, dan Tottenham berada di urutan keempat.

Neville tidak terlalu percaya diri dengan Newcastle United. Ia merasa Tottenham memiliki kemampuan yang lebih baik untuk berada di empat besar klasemen akhir Premier League musim ini. 

3 dari 5 halaman

Sepakat soal Arteta dan Haaland

Meski memiliki banyak perbedaan pendapat, Jamie Carragher dan Gary Nevilla akhirnya memiliki beberapa hal untuk disepakati. Keduanya sepakat jika Mikel Arteta akan mendapatkan gelar Manager of the Year pada Premier League 2022/2023.

Arteta dinilai menjadi sosok kunci penampilan apik Arsenal pada musim ini. Bahkan, jika nanti The Gunners gagal menjadi juara, pria asal Spanyol tersebut tetap dinilai layak mendapatkan gelar manajer terbaik.

Untuk penghargaan pemain terbaik, Jamie Carragher dan Gary Neville hanya memikirkan satu nama, yakni Erling Haaland. Penyerang Manchester City itu memang tampil luar biasa pada musim ini.

Sejauh ini, Haaland tampil buas dengan catatan 25 gol di Premier League 2022/2023. Ia menjadi top scorer sementara dengan keunggulan sembilan gol atas Ivan Toney yang menempati posisi kedua. 

4 dari 5 halaman

Prediksi Hasil Akhir Premier League 2022/2023

Jamie Carragher

  • Juara: Arsenal
  • Top 4: Arsenal, Manchester City, Manchester United, Newcastle United
  • Terhindar dari Degradasi: Wolverhampton Wanderers
  • Player of the Year: Erling Haaland
  • Manager of the Year: Mikel Arteta

Gary Neville

  • Juara: Manchester City
  • Top 4: Manchester City, Manchester United, Arsenal, Tottenham
  • Terhindar dari Degradasi: Everton
  • Player of the Year: Erling Haaland
  • Manager of the Year: Mikel Arteta

Sumber: Monday Night Football (MNF) Sky Sports

5 dari 5 halaman

Simak Posisi Arsenal dan Manchester City di Bawah Ini:

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer