Bola.com, Liverpool - Arsenal menelan kekalahan 0-1 dari Everton pada pertandingan pekan ke-22 Premier League 2022/2023 yang digelar di Goodison Park, Sabtu (4/2/2023) malam WIB.
Pada pertandingan tersebut, Everton asuhan manajer Sean Dyche memainkan skema 4-5-1 untuk menggempur pertahanan Arsenal. Dominic Calvert-Lewin diplot sebagai penyerang tunggal di lini depan.
Baca Juga
Advertisement
Sementara itu, Arsenal masih menggunakan skema andalan yakni 4-3-3. Manajer Mikel Arteta memainkan trio Thomas Partey, Granit Xhaka, dan Martin Odegaard di lini tengah untuk mendukung serangan.
Adapun untuk lini depan, Arsenal masih mengandalkan trio Gabriel Martinelli, Bukayo Saka, dan Eddie Nketiah. Ketiganya punya pergerakan yang sempurna untuk merepotkan pertahanan Everton.
Â
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Sama Kuat
Arsenal melancarkan serangan lebih dulu pada menit ke-11 melalui Thomas Partey. Namun, bola sepakan kaki kanan Partey masih bisa dijinakkan oleh kiper Everton kawalan Jordan Pickford.
Everton kemudian bereaksi melalui dua tembakan pada menit ke-25 dan 26. Untungnya, kiper Arsenal, Aaron Ramsdale berhasil mengamankan tembakan dari Dominic Calvert-Lewin dan Amadou Onana dengan penyelamatan gemilang.
Arsenal kemudian mendapatkan peluang lagi melalui Granit Xhaka pada menit ke-43. Namun, bola hasil sepakannya dari sudut sempit masih melayang di atas gawang Everton.
Memasuki menit ke-45+3, Dominic Calvert-Lewin kembali dibuat frustrasi. Bola hasil umpan silang Seamus Coleman gagal diselesaikan dengan baik oleh Dominic Calvert-Lewin karena sundulannya melebar dari gawang Arsenal. Hingga turun minum, tak ada gol tercipta pada babak pertama.
Advertisement
Tim Tuan Rumah Cetak Gol
Memasuki paruh kedua laga, Everton berhasil memecah kebuntuan lebih dulu melalui aksi James Tarkowski. Berawal dari umpan silang Dwight McNeil dari tendangan sudut, Tarkowski melepaskan sundulan ke pojok kiri gawang Arsenal.
Setelah gol itu, Arsenal berusaha mencari peluang untuk menyamakan kedudukan. Pada menit ke-78, bola hasil sepakan Leandro Trossard masih bisa diantisipasi oleh Jordan Pickford.
Keasyikan menyerang, Arsenal hampir kebobolan lagi pada menit ke-84. Untungnya, bola hasil sepakan Neal Maupay dari luar kotak penalti berhasil diamankan oleh Ramsdale.
Arsenal lalu mendapatkan dua peluang melalui Oleksandr Zinchenko pada menit ke-89 dan 90+2. Sayangnya, kedua tembakan pemain asal Ukraina itu masih melebar dari gawang Everton. Hingga peluit panjang, tak ada gol tambahan dalam laga tersebut.
Kemenangan ini membuat Everton naik ke peringkat 17 dengan nilai 18 poin. Sementara itu, Arsenal masih kukuh di puncak klasemen dengan nilai 50 poin.
Susunan Pemain
Everton (4-5-1): Jordan Pickford (kiper), Seamus Coleman, Conor Coady, James Tarkowski, Vitaliy Mykolenko (belakang), Amadou Onana, Idrissa Gueye, Abdoulaye Doucoure, Dwight McNeil, Alex Iwobi (tengah), Dominic Calvert-Lewin (depan)
Manajer: Sean Dyche (Inggris)
Arsenal (4-3-3): Aaron Ramsdale (kiper), Ben White, William Saliba, Gabriel, Oleksandr Zinchenko (belakang), Thomas Partey, Granit Xhaka, Martin Odegaard (tengah), Gabriel Martinelli, Bukayo Saka, Eddie Nketiah (depan)
Manajer: Mikel Arteta (Spanyol)
Advertisement