Sukses


Link Live Streaming Piala FA di Vidio: MU Vs West Ham

Bola.com, Jakarta - Manchester United akan menjamu West Ham United di Old Trafford pada laga putaran kelima Piala FA, Kamis (2/3/2023) dini hari WIB. Pertandingan kedua tim bakal disiarkan live streaming di Vidio.

Saat ini, Tim Setan Merah sedang bersuka cita. Di bawah asuhan Erik ten Hag, MU baru saja sukses mengakhiri puasa gelar yang sudah berlangsung sejak 2017 silam.

Manchester United mengakhiri puasa panjang itu dengan mengalahkan Newcastle United pada final Carabao Cup di Stadion Wembley, Minggu (26/2/2023) malam WIB. MU menang 2-0 lewat gol-gol Casemiro dan Marcus Rashford.

Sebelumnya, MU juga memastikan lolos ke-16 besar Liga Europa dengan mengeliminasi Barcelona. Selain itu, mereka juga berada di urutan ketiga klasemen sementara Premier League dengan nilai 49, terpaut delapan poin dari Arsenal di posisi teratas.

The Red Devils membidik hasil terbaik di setiap kompetisi yang diikuti. Melawan West Ham, Manchester United siap berjuang meraih kemenangan demi lolos ke putaran berikut, sekaligus menjaga asa mewujudkan tsunami trofi pada musim ini.

 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Prakiraan susunan pemain:

Manchester United (4-2-3-1): De Gea; Malacia, Martinez, Varane, Wan-Bissaka; Fred, Casemiro; Rashford, Fernandes, Garnacho; Weghorst.

Manajer: Erik ten Hag.

Info skuad: Eriksen (cedera), Van de Beek (cedera), Martial (meragukan).

West Ham (3-5-2): Areola; Aguerd, Zouma, Ogbonna; Emerson, Soucek, Rice, Downes, Johnson; Antonio, Bowen.

Manajer: David Moyes.

Info skuad: Cornet (cedera), Zouma (meragukan), Coufal (meragukan), Fabianski (meragukan).

3 dari 4 halaman

Statistik dan catatan pertemuan kedua tim:

Head to head:

  • 30-10-2022 Manchester United 1-0 West Ham (Premier League)
  • 22-01-2022 Manchester United 1-0 West Ham (Premier League)
  • 23-09-2021 Manchester United 0-1 West Ham (Carabao Cup)
  • 19-09-2021 West Ham 1-2 Manchester United (Premier League)
  • 15-03-2021 Manchester United 1-0 West Ham (Premier League)

Lima Pertandingan Terakhir Manchester United:

  • 12-02-23 Leeds 0-2 Manchester United (Premier League)
  • 17-02-23 Barcelona 2-2 Manchester United (Liga Europa)
  • 19-02-23 Manchester United 3-0 Leicester (Premier League)
  • 24-02-23 Manchester United 2-1 Barcelona (Liga Europa)
  • 26-02-23 Manchester United 2-0 Newcastle (Carabao Cup)

Lima Pertandingan Terakhir West Ham:

  • 31-01-23 Derby 0-2 West Ham (Piala FA)
  • 05-02-23 Newcastle 1-1 West Ham (Premier League)
  • 11-02-23 West Ham 1-1 Chelsea (Premier League)
  • 19-02-23 Tottenham 2-0 West Ham (Premier League)
  • 25-02-23 West Ham 4-0 Nottingham Forest (Premier League)

Persentase menang:

Manchester United 60 - 40 West Ham United

 

4 dari 4 halaman

Jadwal dan Link Live Streaming

Anda bisa menyaksikan live streaming MU vs West Ham United pada putaran kelima Piala FA dengan klik tautan berikut ini.

Link: https://www.vidio.com/live/6299-bein-1?schedule_id=2494729

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer