Bola.com, Manchester - Manajer Manchester United (MU), Erik ten Hag, dikabarkan siap berjudi menurunkan Scott McTominay sebagai striker pada laga-laga akhir musim 2022/2023.
Lini depan MU tidak memiliki stok yang melimpah. Masalah cedera yang kerap menghampiri Anthony Martial musim ini membuat Wout Weghorst mendapat peran kunci sejak dipinjam dari Brighton pada Januari 2023.
Baca Juga
Advertisement
Namun, ketajaman Weghorst tidak semoncer harapan. Dia baru menyumbangkan dua gol bagi Setan Merah.
Padahal, MU masih bersaing dalam tiga turnamen musim ini. Red Devils masih mengejar finis empat besar di klasemen Liga Inggris, serta memburu trofi Piala FA dan Liga Europa.
Alhasil, Ten Hag membutuhkan striker mumpuni supaya MU tetap kompetitif hingga akhir musim. Dia pun berniat mengutak-atik timnya.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Solusi Instan
Erik ten Hag memang berencana memboyong penyerang baru pada musim panas 2023. Bidikan utama mengarah ke Harry Kane (Tottenham Hotspur) dan Victor Osimhen.
Namun, Ten Hag membutuhkan solusi cepat untuk kebutuhan selama sisa musim ini. Menurut Manchester Evening News, Jumat (31/3/2023), McTominay dikabarkan menjadi opsi mengejutkan untuk dijajal sebagai penyerang MU.
Menurut laporan yang beredar, gelandang berkebangsaan Skotlandia itu pernah beroperasi sebagai striker cadangan saat masih di akademi. Nah, dia kemungkinan akan coba diberikan peran yang sama di tim utama.
Advertisement
Sulit Tembus Starting XI
McTominay tampil reguler untuk Red Devils musim ini. Dia tampil dalam 32 pertandingan di semua kompetisi.
Namun, ia kesulitan menembus starting XI secara reguler. McTominay hanya tujuh kali masuk ke starting XI di Premier League, serta satu kali di Liga Europa musim ini.
Ada kabar McTominay ingin hengkang pada musim panas 2023. Newcastle United dan West Ham United dikabarkan tertarik merekrutnya.
Namun, sejauh ini MU tidak menunjukkan tanda-tanda ingin melepas sang pemain.
Sumber: Manchester Evening News