Sukses


Ribut-ribut Manajer Tottenham Hotspur dan Brighton di Liga Inggris: Dendam Membara 2 Pelatih Italia

Bola.com, London - Manajer sementara Tottenham Hotspur, Cristian Stellini ribut dengan pelatih Brighton & Hove Albion, Roberto De Zerbi. Akibatnya, keduanya menerima kartu merah.

Perseteruan dua pria asal Italia itu telah meletus sebelum kick-off Tottenham Hotspur kontra Brighton & Hove Albion dalam pekan ke-30 Premier League 2022/2023 di Tottenham Hotspur Stadium, Sabtu (8/4/2023) malam WIB.

Anehnya, keduanya sempat berjabat tangan dengan erat sebelum beradu mulut. De Zerbi bahkan terus-terusan menunjuk Stellini seolah-olah dendam dengan pengganti interim Antonio Conte di Tottenham Hotspur itu.

Puncak konflik keduanya terjadi pada menit ke-58. Staf Stellini terlibat friksi dengan De Zerbi dan tim kepelatihannya.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 6 halaman

Dikartu Merah

Buntut kejadian itu, wasit Stuart Attwell lalu mengusir Stellini dan De Zerbi dari pinggir lapangan pada menit ke-59. Keduanya harus meningalkan bench Tottenham Hotspur dan Brighton & Hove Albion.

Soal perselisihan sesama pelatih Italia itu, De Zerbi mengklaim bahwa Stellini, yang lebih tua lima tahun, tidak menghormati arsitek berusia 43 tahun ini.

3 dari 6 halaman

Pembelaan Roberto De Zerbi

"Saya terbiasa selalu menghormati semua orang di dalam dan di luar lapangan dan saya tidak suka ketika orang tidak menghormati saya. Ada situasi normal dalam sepak bola. Hal pribadi bukan?" ujar De Zerbi dinukil dari Football Italia.

"Saya selalu menghormati semua orang, terutama para pelatih. Saya bisa menjawab untuk saya, bukan untuk dia. Ya, itu adalah situasi personal dan saya memberi tahu dia apa yang saya pikirkan. Bukan kata-kata buruk, hanya gagasan saya."

"Saya mengatakan kepadanya apa pendapat saya dan saya tidak ingin menjelaskan apa-apa lagi. Saya tidak suka ketika orang di bench lain menekan wasit. Kami harus membantu wasit di stadion ini dan suasana ini," jelasnya.

4 dari 6 halaman

Ogah Terpancing

Stellini ogah terpancing perang kata-kata dengan De Zerbi. Mantan asisten pelatih Juventus dan Inter Milan ini lebih senang membicarakan kemenangan Tottenham Hotspur.

Ya, tanpa kedua pelatih di pinggir lapangan, Tottenham Hotspur berhasil mengalahkan Brighton & Hove Albion 2-1 lewat gol Son Heung-min pada menit kesepuluh dan Harry Kane menit ke-79.

Sementara, Brighton & Hove Albion hanya mampu membalas lewat Lewis Dunk pada menit ke-34.

 
5 dari 6 halaman

Jawaban Cristian Stellini

"Saya hanya ingin berbicara tentang tim saya dan permainan, bukan apa yang terjadi antara kami dan mereka di bangku cadangan. Ini adalah pertandingan penting. Mungkin setiap dari kita penuh dengan kemarahan dan ketegangan," ungkap Stellini.

"Namun, semua yang terjadi di lapangan tetap ada dan itu terjadi sekarang. Saya tidak suka terlibat ketika ada perkelahian atau sesuatu yang terlalu agresif. Saya diam dan fokus kepada permainan. Saya mencoba melakukan pekerjaan saya."

"Baru dua pertandingan saya menjadi pelatih. Saya menerima kartu merah karena jika saya mencoba untuk tetap tenang dan fokus ke permainan, saya harus mengatur bangku cadangan dan membuat mereka tetap tenang, tetapi pada saat itu saya fokus kepada para pemain."

"Saya kehilangan fokus di bangku cadangan, tetapi saya harus mengatakan bahwa saya bersikap hormat dan tenang. Saya manajer Spurs, jadi saya hanya berbicara tentang itu. Itu lebih penting dari apapun," katanya.

Sumber: Football Italia

6 dari 6 halaman

Intip Posisi Tim Favoritmu di Bawah Ini

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer