Bola.com, Turin - Juventus akan meladeni Napoli di Allianz Stadium pada laga pekan ke-31 Serie A 2022/2023, Senin (24/4/2023) dini hari WIB. Duel kedua tim bakal tayang di beIN Sports dan live streaming di Vidio.
Melakoni duel ini, Juve berbekal tren buruk. I Bianconeri gagal meraih kemenangan dalam dua laga terakhir, dengan perincian sekali kalah dan satu hasil imbang.
Baca Juga
Daftar Calon Bek Baru Juventus Pengganti Bremer dan Cabal Sejauh Ini, Siapa Hendak Dibeli pada Januari 2025?
Joshua Zirkzee Dikabarkan Siap Tinggalkan Manchester United, Napoli dan Juventus Jadi Tujuan Potensial
Dusan Vlahovic Cedera saat Serbia Ditahan Denmark di UEFA Nations League, Juventus Cemas: Siapa Jadi Ujung Tombak untuk Hadapi AC Milan?
Advertisement
Selain itu, Juventus juga tidak pernah menang dalam tiga laga terakhir kontra Napoli, yakni dua kekalahan dan sekali imbang. Bahkan dalam pertemuan terakhir, Juventus menyerah 1-5 dari Napoli di Stadio Diego Armando Maradona, 14 Januari 2023.
Meski begitu, Juve sedang dalam kepercayaan diri tinggi karena sanksi pengurangan 15 poin resmi dicabut. Alhasil, I Bianconeri langsung naik ke posisi tiga klasemen Serie A musim ini dengan nilai 59.
Di sisi lain, Napoli juga tidak dalam performa yang oke. I Partenopei hanya mampu meraih dua hasil imbang dan menelan satu kekalahan dalam tiga laga terakhir di seluruh ajang.
Hasil tersebut juga membuat Napoli kandas di perempat final Liga Champions, setelah kalah agregat 1-2 dari AC Milan. Tak heran jika Napoli kini fokus meraih trofi Serie A musim ini.
Mereka berambisi memetik kemenangan kontra Juventus, dan semakin nyaman berada di puncak klasemen Serie A. Saat ini, Napoli mendulang 75 poin, unggul 14 poin atas Lazio di peringkat kedua.
Â
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Statistik dan catatan pertemuan kedua tim:
Head to head di Serie A:
- Juventus menang: 70
- Seri: 48
- Napoli menang: 35
Lima Pertemuan Terakhir:
- 14-01-2023 Napoli 5-1 Juventus (Serie A)
- 07-01-2022 Juventus 1-1 Napoli (Serie A)
- 11-09-2021 Napoli 2-1 Juventus (Serie A)
- 07-04-2021 Juventus 2-1 Napoli (Serie A)
- 14-02-2021 Napoli 1-0 Juventus (Serie A)
Lima Pertandingan Terakhir Juventus:
- 05-04-23 Juventus 1-1 Inter (Coppa Italia)
- 09-04-23 Lazio 2-1 Juventus (Serie A)
- 14-04-23 Juventus 1-0 Sporting (Liga Europa)
- 16-04-23 Sassuolo 1-0 Juventus (Serie A)
- 21-04-23 Sporting 1-1 Juventus (Liga Europa)
Lima Pertandingan Terakhir Napoli:
- 03-04-23 Napoli 0-4 AC Milan (Serie A)
- 08-04-23 Lecce 1-2 Napoli (Serie A)
- 13-04-23 AC Milan 1-0 Napoli (Liga Champions)
- 15-04-23 Napoli 0-0 Verona (Serie A)
- 19-04-23 Napoli 1-1 AC Milan (Liga Champions)
Â
Advertisement
Data dan fakta:
1. Juventus tanpa kemenangan dalam 3 laga terakhirnya melawan Napoli di Serie A (M0 S1 K2).
2. Juventus selalu mencetak 1 gol dalam 3 laga terakhirnya melawan Napoli di Serie A.
3. Tak ada hasil seri dalam 11 laga terakhir Juventus di Serie A (M7 S0 K4).
4. Juventus cuma mencatatkan 2 clean sheet dalam 7 laga terakhirnya di Serie A.
5. Juventus selalu menang dalam 4 laga kandang terakhirnya di Serie A: 1-0 vs Fiorentina, 4-2 vs Torino, 4-2 vs Sampdoria, 1-0 vs Verona.
6. Napoli baru kalah 3 kali di Serie A musim ini (M24 S3 K3).
7. Napoli memenangi 12 dari 13 laga tandang terakhirnya di Serie A (M12 S0 K1).
8. Napoli selalu menang dalam 7 laga tandang terakhirnya di Serie A.
9. Napoli selalu mencetak minimal 2 gol dalam 7 laga tandang terakhirnya di Serie A.
10. Napoli mencatatkan 6 clean sheet dan cuma kebobolan total 1 gol dalam 7 laga tandang terakhirnya di Serie A.
Â
Link Live streaming:
Senin, 24 April 2023
Juventus Vs Napoli
- Allianz Stadium
- Kick-off: pukul 01.45 WIB
- Siaran langsung: beIN Sports
- Live streaming: Vidio
- Link live streaming: https://www.vidio.com/categories/158-serie-a
Disadur dari: Bola.net (Gia Yuda Pradana/Published: 22/04/2023)
Advertisement