Sukses


Mohamed Kudus Ingin Main di Liga Inggris, Kode untuk MU atau Arsenal?

Bola.com, Jakarta Penyerang Ajax, Mohammed Kudus dikabarkan tertarik untuk pindah ke Liga Inggris pada jendela transfer musim panas ini. Kudus dikaitkan dengan Manchester United.

Menurut jurnalis Italia, Fabrizio Romano, Manchester United dan Arsenal belum melakukan langkah konkret pada tahap ini. Namun, situasi bisa saja berubah.

Apalagi, sang penyerang tertarik untuk beralih ke sepak bola Inggris.

Manchester United terus dikaitkan dengan penyerang Ghana tersebut. Arsenal juga diyakini memantau dengan cermat penampilannya. The Gunners juga mempertimbangkan transfer.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Mimpi di Liga Inggris

Pemain berusia 22 tahun itu tampil apik untuk Ajax selama musim 2022-23, membuat 38 penampilan di semua kompetisi, menyumbangkan 18 gol dan lima assist.

"Sepertinya situasi terbuka untuk Mohammed Kudus, banyak hal bisa terjadi dengan dia musim panas ini," tulis Romano di kolomnya untuk CaughtOffside.

"Saya tidak mengetahui sesuatu yang konkret pada tahap ini dengan Man United atau Arsenal; tetapi dia selalu bermimpi untuk bermain di Liga Inggrissehingga situasinya akan menjadi tontonan di musim panas."

3 dari 4 halaman

Catatan Kudus

Kudus telah mencetak 11 gol dan mencatatkan dua assist dalam 26 penampilan Eredivisie musim ini. Ia juga mencetak empat gol dan memberikan empat assist dalam enam pertandingan di babak penyisihan grup Liga Champions.

Ajax berada dalam posisi yang kuat dalam hal masa depannya. Kontrak Kudus akan berakhir pada musim panas 2025, tetapi diyakini bahwa ia dapat pergi dengan harga yang tepat musim panas ini.

 

4 dari 4 halaman

Cara Nonton Liga Inggris yang Aman dan Legal

Selama tiga tahun ke depan Elang Mahkota Teknologi (Emtek) Group menjadi pemegang hak siar English Premier League (EPL). Kompetisi bergengsi ini akan ditayangkan secara gratis di stasiun televisi SCTV dan bisa dinikmati secara live streaming dengan berlangganan di Vidio. Sobat Bola.com mau tahu detailnya? Klik tautan ini.

 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer