Bola.com, London - Manajer Manchester United (MU), Erik ten Hag, membela mati-matian David De Gea. Dia tidak terlalu mempermasalahkan kesalahan yang dibuat oleh kiper asal Spanyol itu.
"Kesalahan adalah bagian dari sepak bola dan di tim ini, Anda harus menghadapinya dan bangkit kembali karena ini adalah olahraga buat tim," ujar Ten Hag dinukil dari BT Sport.
Baca Juga
Advertisement
"Sepanjang musim, dia adalah pemain dengan clean sheet terbanyak dan kami juga melakukannya sebagai suatu tim. Itu bisa terjadi, ini sepak bola, tapi semua orang harus bertanggung jawab," jelas Ten Hag.
De Gea membuat blunder yang berujung kekalahan MU dari tuan rumah West Ham United 0-1 dalam pekan ke-35 Premier League di London Stadium, Minggu (8/5/2023) dini hari WIB.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Kurang Lengket
Sepakan gelandang West Ham United, Said Benrahma, pada menit ke-27 seharusnya dapat dengan mudah diamankan David De Gea. Sebab, bola bergulir tidak terlalu kencang.
Sialnya, tangan David De Gea kurang lengket. Penjaga gawang asal Spanyol itu sempat menepis bola, tetapi tetap masuk ke gawang MU.
David De Gea lalu menjadi bulan-bulanan sejumlah pihak. Kiper berusia 32 tahun itu dianggap jadi biang kerok kekalahan MU dari West Ham United.
Advertisement
Statistik David De Gea
Secara statistik, De Gea adalah kiper tertangguh di Premier League musim ini. Penjaga gawang berusia 32 tahun itu mencatatkan 15 clean sheet dari 34 pertandingan, terbanyak di antara yang lainnya.
David De Gea unggul dua kali tanpa kebobolan di atas kiper Liverpool, Alisson, penjaga gawang Newcastle United, Nick Pope, dan kiper Arsenal, Aaron Ramsdale.
Namun, jumlah kebobolan De Gea lebih banyak dari penampilannya. Mantan kiper Atletico Madrid itu 41 kali memungut bola dari gawangnya di Premier League musim ini.
Masih Dipercaya Erik ten Hag
Untungnya, kepercayaan Ten Hag kepada De Gea tidak pudar. Pelatih asal Belanda itu ngotot mempertahankannya di Old Trafford untuk musim depan.
Kontrak De Gea bersama MU akan berakhir di pengujung musim ini. Dia sudah membela tim berjulukan Setan Merah ini selama 12 tahun atau sejak 2011.
"Kami ingin dia bertahan dan kami ingin dia memperpanjang kontraknya," ujar Ten Hag disadur dari The Athletic.
Advertisement
Klausul Perpanjangan Kontrak
The Athletic mengabarkan bahwa De Gea mempunyai klausul perpanjangan kontrak semusim. Namun, dengan syarat diaktifkan oleh MU.
"Dia memiliki clean sheet terbanyak di Premier League. Jadi, kami tidak akan berada di posisi ini tanpa dia," ungkap Ten Hag.
Optimisme Erik ten Hag
"Jadi, dia sepenuhnya percaya kepada saya. Tidak ada kekhawatiran. Itu terjadi tetapi sebagai tim, Anda harus menghadapinya," kata Ten Hag.
"Anda harus menunjukkan karakter, ulet, dan bangkit kembali. Tim ini akan berhasil," ucap mantan nakhoda AFC Ajax tersebut.
Sumber: BT Sport, The Athletic
Advertisement