Sukses


Mengulik Duit Tak Berseri Keluarga Calon Pemilik MU, Sheikh Jassim: Ratusan Miliar Pound, Rupiah Menangis Lihat Ini

Bola.com, Jakarta Sheikh Jassim dikabarkan segera menjadi pemilik anyar Manchester United. Sheikh Jassim mengalahkan Jim Ratcliffe untuk mengambil alih MU dari keluarga Glazer.

Jassim adalah anggota keluarga kerajaan Qatar tetapi detail kekayaannya jauh lebih sedikit diketahui daripada ayahnya, yang telah terlibat di Paris Saint-Germain karena perannya sebelumnya sebagai ketua Otoritas Investasi Qatar yang memiliki klub Prancis tersebut.

Sheikh Jassim, sejak itu memberikan bukti bahwa dia adalah entitas yang terpisah karena aturan UEFA menentukan bahwa seseorang tidak dapat memiliki lebih dari satu klub dalam kompetisi yang sama.

Kekayaan Sheikh Jassim belum didokumentasikan untuk publik, tetapi menurut Forbes, perkiraan kekayaan bersihnya adalah 1,2 miliar USD atau 892 juta poundsterling atau Rp17,8 triliun. Namun, keluarga Sheikh Jassim secara keseluruhan dikabarkan memiliki nilai kolektif sebesar 275 miliar poundsterling.

Jika dirupiahkan, 5.177.563.483.551.000. Buset!

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Perbandingan dengan Pemilik Arsenal dan Chelsea

Itu adalah angka yang akan membuat Stan Kroenke dari Arsenal minder. Pemilik The Gunners dilaporkan memiliki kekayaan 11,8 miliar poundsterling (Rp222,1 triliun) dengan saham di LA Rams, juara NBA Denver Nuggets yang baru dinobatkan serta sejumlah waralaba lainnya.

Todd Boehly dari Chelsea memiliki kekayaan bersih hanya 5,2 miliar poundsterling (Rp120,4 triliun) meskipun giat di LA Lakers dan LA Dodgers.

The Blues telah menghabiskan banyak uang di tahun pertamanya sebagai pemilik, tetapi belum ada hasil.

3 dari 3 halaman

Newcastle Juga Enggak Ada Obat

Peringkat pertama tidak ditempati oleh perorangan tetapi lebih kepada perusahaan investasi yakni Public Investment Fund yang dipimpin Putra Mahkota Arab Saudi, Mohammed bin Salman. Pada Oktober 2021, Public Investment Fund membeli klub Premier League, Newcastle United.

Goal melaporkan Public Investment Fund memiliki aset dana kelolaan hingga mencapai 343 miliar pounds (Rp635,2 triliun). Meskipun tidak adil memasukan perusahaan investasi dalam daftar ini, tetapi kehadiran putra mahkota Arab Saudi sebagai pimpinannya tentu tidak bisa diabaikan dengan kekayaannya yang berlimpah.

 

Sumber: Forbes

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer