Bola.com, Jakarta - Chelsea dikabarkan telah menolak tawaran kedua dari Manchester United untuk Mason Mount.
Mount telah memberikan lampu hijau untuk transfer ke Old Trafford jika kedua klub mencapai kesepakatan mengenai biaya.
Advertisement
Manchester United juga dikatakan telah mencoba tapi gagal dengan tawaran senilai £40 juta. Chelsea meminta £60 juta untuk pemain kunci di bawah Thomas Tuchel.
Chelsea dalam situasi yang tidak enak. Dengan status bebas transfer dalam waktu 12 bulan, mereka terancam kehilangan Mount tanpa mendapatkan apa-apa.
Meski demikian, menurut BBC Sport, Todd Boehly dan Clearlake Capital belum sampai pada tahap di mana mereka merasa harus menerima tawaran yang lebih rendah.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Chelsea Kepepet
Laporan tersebut mengklaim Chelsea memilih untuk menolak proposal awal Manchester United.
Meskipun masih belum jelas seberapa tinggi kesiapan MU untuk merekrut pemain Inggris serbabisa itu, laporan lain menunjukkan bahwa ada kemauan dari pihak Chelsea untuk mencapai kompromi.
Chelsea berada di bawah tekanan untuk mengumpulkan dana yang cukup sebelum 30 Juni untuk memenuhi persyaratan FFP.
Advertisement
Chelsea Bongkar Gudang
Chelsea akan menghasilkan sekitar £90 juta melalui penjualan Mateo Kovacic dan Kai Havertz masing-masing ke Manchester City dan Arsenal.
Selain itu, ada kesepakatan untuk Edouard Mendy, Kalidou Koulibaly dan Hakim Ziyech untuk menandatangani kontrak dengan klub yang berbeda di Arab Saudi, dengan itu juga sangat bermanfaat bagi Chelsea untuk membebaskan kelima pemain dari tagihan gaji mereka.
Conor Gallagher dikaitkan dengan kepindahan ke Borussia Dortmund, sementara Callum Hudson-Odoi juga diincar oleh klub-klub di Timur Tengah.
Cara Nonton Liga Inggris yang Aman dan Legal
Advertisement