Bola.com, Jakarta - Manchester City akan segera ditinggal Ilkay Gundogan. Sang kapten dikabarkan telah menjalin kesepakatan dengan Barcelona untuk karier selanjutnya.
Kontrak Gundogan bersama Manchester City berakhir pada akhir bulan ini. Pep Guardiola sejatinya masih ingin mempertahankan sang pemain di Etihad Stadium, namun tampaknya sang pelatih akan kehilangan sosok pemain penting.
Baca Juga
Manchester City Terpuruk dan Terseok-seok, Mohamed Salah: Mereka Tetap The Citizen, Pemainnya Hebat-hebat
Yang Harus Dilakukan Pep Guardiola untuk Memperbaiki Manchester City, Perhatikan 7 Hal Ini
Jadwal Lengkap Liga Champions Tengah Pekan Ini: Liverpool Jamu Real Madrid, Man City Ditantang Feyenoord
Advertisement
Gundogan memutuskan untuk tidak melanjutkan kebersamaannya bersama The Citizens. Gelandang asal Jerman itu sudah sepakat untuk pindah ke Barcelona.
Gundogan akan dikontrak Barcelona selama dua musim dengan opsi perpanjangan satu tahun. Pemain 32 tahun itu juga akan dipagari dengan klausul rilis senilai 500 juta Euro.
Kepindahan Gundogan akan segera terjadi. Lalu siapakah pemegang ban kapten Manchester City selanjutnya setelah Gundogan pergi?
Nama Kevin De Bruyne berpeluang besar untuk mengemban tugas sebagai kapten baru Manchester City. Pasalnya, gelandang asal Belgia tersebut saat ini menjabat sebagai wakil kapten.
Selain itu, De Bruyne juga terbilang pemain senior di skuad Manchester Cty. De Bruyne tercatat bertugas sebagai kapten Manchester City dalam sembilan pertandingan pada musim ini. Da sangat pantas untuk menjadi kapten tim berikutnya.
Selain De Bruyne, masih ada beberapa pemain lagi yang bisa jadi kapten baru Manchester City setelah Ilkay Gundogan hengkang. Simak video berikut untuk berita selengkapnya.