Sukses


Liga Inggris: Erik ten Hag Punya Keyakinan Harry Maguire Bisa Berjuang demi Kembali ke Starting XI MU, Batal Dijual?

Bola.com, Jakarta - Manajer Manchester United (MU), Erik ten Hag, tiba-tiba menyebut Harry Maguire tetap menjadi pemain penting The Red Devils. Petanda sang pemain bertahan bakal tetap di Old Trafford?

Erik ten Hag baru saja menarik ban kapten MU dari Harry Maguire dan menyerahkannya kepada Bruno Fernandes. Hal itu pun mempertegas isu bahwa Maguire bakal dijual oleh The Red Devils pada musim panas ini.

"Semua orang bisa mengerti bahwa ini adalah sesuatu yang mengecewakan bagi seorang pemain. Namun, ini berjalan baik untuk tim dan Harry," ujar Erik ten Hag seperti dilansir BBC Sports mengenai keputusannya menunjuk Bruno Fernandes sebagai kapten MU.

Bahkan legenda MU, Wayne Rooney, sampai menyarankan agar Harry Kane benar-benar meninggalkan Old Trafford, di mana itu akan menjadi keputusan terbaik untuk bek berusia 30 tahun itu.

Namun, Erik ten Hag tampaknya punya rencana lain. Manajer MU itu tampak berubah pikiran mengenai keputusan untuk menjual Harry Maguire.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Bakal Dipertahankan?

Erik ten Hag buka suara. Jurutaktik asal Belanda itu justru mengindikasikan bakal mempertahankan Harry Kane dengan menyebut sosoknya masih berperan penting bagi The Red Devils.

"Ia tetap seorang pemain yang penting. Ia bisa berjuang untuk kembali ke tim. Ia memiliki potensi dan semua tergantung kepadanya sendiri untuk mendapatkan tempatnya lagi," ujar Erik ten Hag.

"Kini ia bisa lebih fokus dengan perannya. Namun, seorang bek tengah harus berkomunikasi dan memastikan organisasi permainan. Ini adalah area besar di mana Anda harus tampil baik sebagai seorang bek tengah," lanjut pelatih MU asal Belanda itu.

3 dari 5 halaman

Masih Cari Striker Baru

 

Sejauh ini MU sudah mendapatkan Mason Mount dan Andre Onana sebagai bintang yang direkrut untuk menjadi kekuatan baru pada musim 2023/2024. Namun, Erik ten Hag belum selesai dalam urusan di bursa transfer musim panas.

Menolak membahas mengenai rencana MU merekrut Harry Kane dari Tottenham Hotspur, Erik ten Hag kini tidak membantah bahwa tengah memburu Rasmus Hojlund dari Atalanta dan Randal Kolo Muani dari Eintracht Frankfurt.

"Kami melakukan segalanya dengan kekuatan kami untuk mendapatkan pemain yang tepat. Dalam bursa transfer, Anda tidak pernah tahu, tetapi kami tahu target kami dan kami terus berusaha untuk menyelesaikannya karena itu adalah area yang perlu perbaikan," tegas Erik ten Hag.

Sumber: BBC Sports

4 dari 5 halaman

Eksklusif Premier League di Emtek Group

Selama dua tahun ke depan Elang Mahkota Teknologi (Emtek) Group menjadi pemegang hak siar English Premier League (EPL). Kompetisi bergengsi ini akan ditayangkan secara gratis di stasiun televisi SCTV dan bisa dinikmati secara live streaming dengan berlangganan di Vidio. Sobat Bola.com mau tahu detailnya? Klik tautan ini.

5 dari 5 halaman

Persaingan di Premier League

Video Populer

Foto Populer