Sukses


Rasmus Hojlund Absen, tapi MU Bisa Andalkan Anthony Martial untuk Kalahkan Wolves di Pekan Pertama Liga Inggris

Bola.com, Jakarta - Manchester United (MU) akan melakoni pekan pertama Liga Inggris 2023/2024 dengan menjamu Wolverhampton di kandang sendiri, Stadion Old Trafford, Selasa (15/8/2023) dini hari WIB.

MU akan menjalani musim kedua di bawah kendali manajer Erik ten Hag. Ekpsektasi tinggi diusung publik tim berjulukan Setan Merah untuk melakoni start mulus sejak awal musim.

MU harus tancap gas agar bisa bersaing dengan Newcastle United, Manchester City atau Arsenal yang meraih hasil sempurnya di pekan pertama. MU tak perlu panik sebab mereka punya sederet pemain yang bisa diandalkan.

Hanya saja, rekrutan baru mereka, Rasmus Hojlund bakal absen dalam pertandingan nanti karena cedera punggung. Eks pemain Atalanta harus menunda debutnya di Old Trafford.

Meski demikian, ada kabar baik yaitu kehadiran Anthony Martial yang tersedia di barisan depan MU menghadapi Wolves malam nanti.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 7 halaman

Banyak Pilihan

Manajer MU, Erik ten Hag telah mengonfirmasi bahwa Anthony Martial tersedia untuk pertandingan pertama musim ini. Artinya, duel menjamu Wolves dini hari nanti membuat lini depan mereka jadi ada banyak banyak pilihan.

Martial absen membela MU sepanjang pramusim 2023/2024. Ia diistirahatkan karena masalah hamstring yang ia alami beberapa hari menjelang final Piala FA musim lalu.

Dengan demikian, absennya Rasmus Hojlund dapat ditutupi dengan ketersediaan Martial. Tidak hanya dia, Jadon Sancho juga siap diturunkan menghadapi Wolves, yang membuat tugas Marcus Rashford akan lebih mudah.

3 dari 7 halaman

Pernyataan Ten Hag

“Saya cukup tenang dan tenang dalam situasi ini. Karena Rashford sangat bagus sebagai striker seperti yang ditunjukkan saat melawan Lens,” ujar Ten Hag seperti dikutip dari situs resmi MU, Senin (14/8/2023).

“Anthony Martial juga tersedia. Jadon Sancho juga bisa bermain di sana. Dia melakukannya dengan sangat baik di pramusim,” lanjut Ten Hag.

4 dari 7 halaman

Kiprah Martial

Anthony Martial akan menambah kualitas barisan depan MU menghadapi Wolves. Hal itu diakui Ten Hag dengan melihat statistik musim lalu, meski sang pemain banyak menghadapi cedera.

Sang penyerang hanya membuat 21 penampilan liga dalam musim 2022/2023 yang dilanda cedera. Tetapi mencetak enam gol di semua pertandingan.

Martial bersahabat dengan gawang Wolves saat mencetak gol ke gawang mereka di Old Trafford pada 13 Mei 2023. Kiprah terbaiknya adalah mencetak 23 gol dari 48 pertandingan sepanjang musim 2018/2020.

5 dari 7 halaman

Kondisi Hojlund

Jika Martial bisa diturunkan untuk laga menghadapi Wolves, bagaimana dengan Rasmus Hojlund? Rupanya Ten Hag tetap akan memarkir pemain asal Denmark itu dan menunggunya sampai benar-benar pulih terlebih dahulu.

“Tidak, kami tidak terburu-buru. Kami tahu meski tanpa dia, kami memiliki tim yang kuat dan posisinya tertutup. Kami tidak terburu-buru,” tegas Erik ten Hag.

6 dari 7 halaman

Musim yang panjang

“Ini tentang dia berada di level yang tepat dan kemudian kami harus mengintegrasikannya dalam latihan dan membawanya ke dalam permainan,” jelas manajer asal Belanda.

“Kami menggunakan waktu kami. Ini bukan tentang menang saat ini, ini tentang menang dalam jangka panjang.”

Sumber: Manchester United

7 dari 7 halaman

Intip Posisi Jagoanmu saat Ini

Selanjutnya: Banyak Pilihan
Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer