Sukses


Gambaran Starting XI Mengerikan Chelsea Setelah Moises Caicedo Gabung, Ngebet Mau Juarai Liga Inggris

Bola.com, London - Chelsea resmi merekrut Moises Caicedo pada Senin (14/8/2023). Pemain berusia 21 tahun itu diikat dengan kontrak berdurasi delapan tahun di Stamford Bridge.

Kedatangan Moises Caicedo sekaligus memecahkan rekor transfer yang dilakukan Chelsea. Pemain asal Ekuador itu didatangkan dengan biaya transfer sebesar 115 juta pounds (Rp2,3 triliun).

"Saya sangat senang bergabung dengan Chelsea! Saya sangat senang berada di sini, di klub besar ini, dan saya tidak perlu berpikir dua kali ketika Chelsea memanggil saya," kata Caicedo.

"Saya hanya tahu ingin bergabung dengan klub ini. Berada di sini adalah mimpi yang menjadi kenyataan dan saya tidak sabar untuk memulai dengan tim," tegas Caicedo.

Hadirnya Moises Caicedo bakal menambah kekuatan Chelsea di lini tengah. Lantas, bakal seperti apa prakiraan susunan pemain The Blues dengan kehadiran Moises Caicedo?

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Tandem Enzo Fernandez

Dengan menggunakan skema 4-2-3-1, kehadiran Moises Caicedo bakal menambah kekuatan Chelsea di lini tengah. Moises Caicedo akan bertandem dengan Enzo Fernandez di lini tengah Chelsea.

Moises Caicedo dikenal sebagai gelandang bertahan yang tangguh. Pemain asal Ekuador itu bisa menjadi jembatan antara lini depan dan belakang Chelsea.

Berduet dengan Enzo Fernandez bakal membuat peran Moises Caicedo sangat krusial. Keduanya bakal menjadi pemegang kunci permainan Chelsea di lini tengah.

3 dari 5 halaman

Prakiraan Starter Mengerikan Chelsea

Chelsea (4-2-3-1): Robert Sanchez (kiper), Reece James, Thiago Silva, Levi Colwill, Ben Chilwell (belakang), Enzo Fernandez, Moises Caicedo, Noni Madueke, Christopher Nkunku, Mykhailo Mudryk (tengah), Nicolas Jackson (depan)

Manajer: Mauricio Pochettino (Argentina)

4 dari 5 halaman

Eksklusif di EMTEK

Selama dua tahun ke depan Elang Mahkota Teknologi (Emtek) Group menjadi pemegang hak siar English Premier League (EPL). Kompetisi bergengsi ini akan ditayangkan secara gratis di stasiun televisi SCTV dan bisa dinikmati secara live streaming dengan berlangganan di Vidio. Sobat Bola.com mau tahu detailnya? Klik tautan ini.

5 dari 5 halaman

Yuk Simak Posisi Tim Kesayangan Kamu!

Video Populer

Foto Populer