Sukses


Liga Inggris: Hilal Mulai Tampak, Sheikh Jassim Bakal Jadi Pemilik Baru MU

Bola.com, Jakarta Keluarga Kerajaan Qatar dikabarkan semakin dekat untuk menjadi pemilik Manchester United.

The Royals, yang dipimpin oleh Sheikh Jassim, akan menyelesaikan kesepakatan untuk membeli MU.

Menurut laporan The Sun, Rabu (23/8/2023), pengambilalihan MU secara penuh senilai £6 miliar akan dilakukan dalam beberapa bulan mendatang.

Miliarder Inggris Sir Jim Ratcliffe berupaya keras untuk mencoba mengamankan klub. Namun tawarannya untuk hanya membeli sebagian saham keluarga Glazer pada akhirnya akan ditolak.

Tim Sheikh Jassim kini sedang menyelesaikan uji tuntas terhadap MU bersama keluarga Glazer dan pengacara masing-masing.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Proses Lama

Pendukung Setan Merah dibuat frustrasi dengan proses panjang yang harus dilakukan keluarga Glazer untuk menjual klub.

Padahal, jendela transfer musim panas sudah berjalan, masih belum ada kejelasan tentang siapa yang akan memiliki MU.

Menurut Bloomberg, Kamis (29/6/2023), kubu anggota keluarga kerajaan Qatar Sheikh Jassim yakin dia akan memenangkan lego tersebut.

Sheikh Jassim sedang bertarung melawan Sir Jim Ratcliffe, miliarder Inggris yang memiliki INEOS.

Sheikh Jassim percaya tawaran mereka akan diterima dan hanya masalah waktu sebelum menjadi resmi menjadi pemilik Manchester United.

3 dari 4 halaman

Nine Two Holdings

Perusahaan milik Sheikh Jassim, Nine Two Holdings telah terdaftar sebagai perusahaan resmi Inggris. Sheikh Jassim dikabarkan segera menjadi pemilik anyar Manchester United.

Penjualan MU diramaikan oleh dua miliarder, Sheikh Jassim dan Sir Jim Ratcliffe. Penggemar MU berharap penawar yang disukai disebutkan dalam beberapa hari mendatang.

Sheikh Jassim sedang dalam proses dan sudah bersiap untuk dipilih sebagai penawar pilihan. Dia telah mendirikan perusahaan Nine Two Holdings untuk mengambil Manchester United, jika dia memenangkan penawaran.

4 dari 4 halaman

Cara Nonton Liga Inggris yang Aman dan Legal

Selama dua tahun ke depan Elang Mahkota Teknologi (Emtek) Group menjadi pemegang hak siar English Premier League (EPL). Kompetisi bergengsi ini akan ditayangkan secara gratis di stasiun televisi SCTV dan bisa dinikmati secara live streaming dengan berlangganan di Vidio. Sobat Bola.com mau tahu detailnya? Klik tautan ini.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer