Sukses


Chelsea Ditahan Bournemouth, Mauricio Pochettino: Seharusnya Kami Menang Mudah

Bola.com, Jakarta - Bournemouth dan Chelsea meneruskan awal buruk mereka di musim ini dengan hasil imbang tanpa gol pertama di Liga Inggris 2023/2024, Minggu (17/9/2023). Manajer Mauricio Pochettino merasa anak asuhnya seharusnya bisa menang mudah.

Bournemouth belum pernah menang di Liga Inggris musim ini di bawah asuhan Andoni Iraola, sementara Chelsea asuhan Mauricio Pochettino baru mengoleksi satu kemenangan.

Chelsea memiliki peluang lebih baik melalui sepakan Nicolas Jackson dan Raheem Sterling yang membentur tiang gawang. Gol Levi Colwill juga dianulir karena offside.

Rekrutan baru The Blues, Cole Palmer, memiliki peluang untuk memenangkan pertandingan di akhir pertandingan, namun tembakannya langsung mengarah ke Neto.

Bournemouth juga mempunyai peluang untuk menang ketika Dominic Solanke memaksa kiper Chelsea, Robert Sanchez melakukan penyelamatan akrobatik.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Seharusnya Bisa Menang 2-0

Hasil imbang antara Bournemouth vs Chelsea membuat Mauricio Pochettino sedikit kecewa. Sebab, ia merasa timnya seharusnya bisa memenangi laga dengan mudah.

"Saya tidak bisa mengatakan bahwa saya senang tetapi ini adalah pertandingan yang sangat kompetitif. Saya pikir kami pantas mendapatkan lebih, kami pantas menang. Kami menciptakan peluang bagus dan di babak pertama setelah 20, 30 menit, kami menciptakan banyak peluang," kata Pochettino.

"Kami seharusnya menang mudah 1-0, 2-0 hari ini karena di 30 menit pertama kami punya peluang. Jika kami tidak mencetak gol dan tidak memenangkan pertandingan, mungkin Anda perlu mengatakan kepada orang-orang bahwa itu tidak cukup."

3 dari 5 halaman

Keluhkan Cedera

Lebih lanjut, Pochettino juga mengeluhkan banyak pemainnya yang cedera, sehingga sulit baginya melakukan improvisasi.

"Dengan 12 pemain yang cedera dan hanya tiga pemain yang menjadi starter hari ini yang bersama kami selama dua minggu ini, saya rasa saya hanya perlu mengatakan bahwa itu adalah upaya yang sangat bagus dari tim," ujar Pochettino.

"Marc Cucurella sakit. Dia tiba kemarin sebelum latihan karena demam."

"Para fans kecewa dengan situasi ini tapi saya tidak mengkhawatirkan hal itu karena kami benar-benar tahu apa yang kami lakukan dan kapan kami mulai memiliki pemain yang bisa memberikan dampak dari bangku cadangan dan juga sangat kompetitif di setiap sesi latihan, dengan semakin banyak jumlah pemain dalam skuad, maka tim tersebut akan menjadi tim yang memenangkan banyak pertandingan."

Sumber: BBC

4 dari 5 halaman

Cara Nonton Liga Inggris yang Aman dan Legal

Selama dua tahun ke depan Elang Mahkota Teknologi (Emtek) Group menjadi pemegang hak siar English Premier League (EPL). Kompetisi bergengsi ini akan ditayangkan secara gratis di stasiun televisi SCTV dan bisa dinikmati secara live streaming dengan berlangganan di Vidio. Sobat Bola.com mau tahu detailnya? Klik tautan ini.

5 dari 5 halaman

Persaingan di Liga Inggris 2023/2024

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer