Sukses


Liga Inggris: MU Dipermalukan Crystal Palace, Mason Mount Frustrasi

Bola.com, Jakarta - Kekalahan 0-1 yang dialami Manchester United (MU) saat menjamu Crystal Palace di Old Trafford, Sabtu (30/9/2023), jelas memalukan. Namun, gelandang The Red Devils, Mason Mount, berjanji MU akan memperbaiki area yang perlu ditingkatkan setelah kekalahan ini.

Pada tengah pekan lalu, MU berhasil mengalahkan Crystal Palace dengan skor 3-0 di laga Carabao Cup. Pertemuan kedua tim di Premier League pada akhir pekan ini diharapkan bisa menjadi kemenangan ketiga MU secara beruntun. Namun, ternyata itu hanya sebatas asa.

Kemenangan 1-0 di markas Burnley dan 3-0 di Old Trafford kala menjamu Crystal Palace di Carabao Cup tidak berlanjut. MU kembali menelan kekalahan yang tidak perlu. Joachim Andersen mencetak satu-satunya gol dalam laga ini.

Kekalahan ini menjadi yang keempat dalam tujuh pertandingan yang dijalani pada musim ini. Mason Mount pun mengakui bahwa kenyataan pahit ini membuat para pemain benar-benar frustrasi.

"Ini membuat frustrasi. Kami ingin memenangkan pertandingan ini dan kami tahu kami butuh melakukannya dan ini menjadi awal yang sulit," tegas Mason Mount seperti dilansir Manchester Evening News.

"Ketika Anda tertinggal 0-1, selalu sulit untuk bangkit dan kembali ke permainan. Saya pikir kami sudah mencoba untuk menciptakan peluang," lanjutnya.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 6 halaman

Perlu Memperbaiki Beberapa Area

Dalam pertandingan ini, MU sebenarnya memiliki beberapa peluang untuk mencetak gol, termasuk yang didapatkan oleh Mason Mount.

Bicara mengenai peluang tersebut, Mason Mount menegaskan MU akan memperbaikinya karena ingin segera meraih kemenangan.

"Kami mendapatkan beberapa peluang, tetapi itu tidak cukup dan kami tahu kami perlu melihat ke belakang dan menengok area yang perlu kami perbaiki," ujar Mason Mount.

"Kami perlu meningkatkannya karena kami ingin memenangkan pertandingan. Kami ingin melaju dengan cara yang tepat untuk mengakhiri semua kompetisi yang kami jalani," lanjutnya.

 

3 dari 6 halaman

Crystal Palace Langsung Bertahan

Mason Mount juga menegaskan bahwa setelah Crystal Palace mendapatkan gol pada menit ke-25, permainan menjadi sulit. Tim tamu langsung bertahan total agar pemain MU kesulitan menciptakan peluang.

"Jadi ini adalah salah satu pertandingan yang sulit dijalani. Begitu cepat mereka mencetak gol, mereka langsung bertahan dengan baik dan menempatkan badan di belakang bola," ujar Mason Mount.

"Ini membuat pertandingan jadi sulit dan saya merasa kami punya beberapa peluang untuk mencetak gol, tetapi sulit. Kami mengejar pertandingan dan ketat untuk bisa kembali ke permainan," lanjutnya.

 

4 dari 6 halaman

Soal Kegagalannya Menyelesaikan Peluang

Mason Mount sempat membuang sebuah peluang pada babak kedua dalam pertandingan ini. Mengenai momentum tersebut, ia beranda-andai jika itu bisa menjadi gol maka akhir laga akan berbeda.

"Diogo memberikan bola dengan baik, saya mencoba meliriknya dan bola itu mengenai bahu saya. Itu menjadi salah satu dari peluang. Jika saya mencetak gol, kami bisa kembali ke permainan dan berburu kemenangan," ujar Mason Mount.

"Marginnya cukup bagus, tetapi sayangnya itu tidak berjalan sesuai dengan keinginan kami," lanjutnya.

Sumber: Manchester Evening News

5 dari 6 halaman

Cara Legal Menyaksikan Premier League

Selama dua tahun ke depan Elang Mahkota Teknologi (Emtek) Group menjadi pemegang hak siar English Premier League (EPL). Kompetisi bergengsi ini akan ditayangkan secara gratis di stasiun televisi SCTV dan bisa dinikmati secara live streaming dengan berlangganan di Vidio. Sobat Bola.com mau tahu detailnya? Klik tautan ini.

6 dari 6 halaman

Persaingan di Premier League

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer