Bola.com, Jakarta - Belum berhenti menebar uang, Liga Arab Saudi akan melanjutkan belanja besar-besaran pada bulan Januari.
Al-Nassr dan Al-Hilal menyerbu Liga Inggris untuk mencari beberapa nama terbesar selama musim panas. Namun, ada transfer yang belum terwujud.
Baca Juga
Advertisement
Dan sumber SPL mengatakan mereka akan kembali pada bulan Januari, terutama karena Arab Saudi telah mengumumkan bahwa mereka akan menjadi tuan rumah Piala Dunia 2034.
Pemain yang teratas dalam daftar belanjaan mereka adalah andalan Liverpool dan target Al-Ittihad, Mohamed Salah.
“Kami telah mengatakan selama ini bahwa kami ingin menjadi salah satu liga tersukses di dunia,” kata seorang sumber kepada The Times. “Ini bukan hanya untuk jangka pendek," lanjutnya.
"Tentu saja, jika kami mendapat penghargaan Piala Dunia, kami ingin liga kami menjadi lebih sukses sehingga kami akan berusaha menarik lebih banyak pemain dan pemain yang lebih baik.”
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Lanjutkan Manuver
Sejak awal tahun ini, Saudi Pro League bermanuver gila-gilaan untuk menarik pesepak bola top dunia.
Mereka merekrut Cristiano Ronaldo, yang bergabung ke Al-Nassr, dengan status bebas transfer pada awal Januari 2023. Mereka juga terus menunjukkan kekuatan finansial.
Klub-klub papan atas Liga Arab Saudi antara lain Al-Ittihad, Al-Nassr, Al-Ahli, dan Al Hilal berhasil merekrut pemain top asal Eropa. Mereka mendatangkan pemain-pemain seperti Neymar Jr., Karim Benzema, N'Golo Kante, Sadio Mane, Roberto Firmino, Riyad Mahrez dan Fabinho.
Advertisement
Sikap Liverpool
Awal bulan ini, direktur sepak bola Saudi Pro League, Michael Emenalo, ditanyai tentang perkembangan perburuan Al-Ittihad terhadah Mohamed Salah.
“Pertama dan terpenting, Mohamed Salah adalah salah satu pemain terbaik di planet ini. Saya sudah mengatakan sebelumnya, secara pribadi dan publik, bahwa kami menyambut siapa pun yang ingin datang ke sini dan itu juga termasuk dia," kata Emenalo.
"Tetapi kami harus melakukan segala sesuatunya dengan cara yang profesional dan terhormat. Itulah tujuan kami berada di sana. Untuk itulah SPL disempurnakan – menghadirkan profesionalisme, menghormati efisiensi, dan melakukan segala sesuatu dengan cara yang kompeten."
Gabung WA Channel Yuk
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Advertisement