Sukses


Liga Inggris: Menang di Markas Fulham, MU Ingin Menjaga Momentum Positif

Bola.com, Jakarta - Kapten Manchester United (MU), Bruno Fernandes, adalah orang yang paling bahagia dengan kemenangan yang diraih The Red Devils di markas Fulham, Sabtu (4/11/2023). Bruno Fernandes menegaskan MU ingin menjaga momentum untuk bisa terus meraih kemenangan.

MU meraih tiga poin di Craven Cottage pada pekan ke-11 Premier League 2023/2024. The Red Devils menang 1-0 berkat gol tunggal Bruno Fernandes.

Gelandang asal Portugal itu menjebol gawang Fulham ketika pertandingan memasuki menit 90'+1. Kemenangan ini pun membawa MU menempati peringkat kedelapan dalam klasemen Premier League dengan koleksi 18 poin.

Satu hal yang pasti, kemenangan di markas Fulham ini memang menjadi momentum yang penting bagi MU. Apalagi The Red Devils baru saja mengalami dua kekalahan beruntun dengan skor identik 0-, dari Man City dan Newcastle United.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 6 halaman

Kemenangan Penting

Manchester United (MU) harus bersusah payah mengalahkan Fulham. Bruno Fernandes menganggap kemenangan ini sangat penting buat timnya.

“Ini sangat bagus. Jelas kami ingin menang dengan cara yang berbeda," kata Bruno Fernandes di situs resmi klub.

"Kami seharusnya bisa menciptakan lebih banyak peluang. Umpan terakhir, momen terakhir ketika kami mencapai kotak penalti, kami tidak selalu mengambil keputusan dengan baik."

“Namun, kami mendapatkan kemenangan dan mencetak gol, jadi itu adalah hal yang paling penting," lanjutnya.

3 dari 6 halaman

Bangun Momentum

 

Kemenangan atas Fulham membuat MU kembali ke jalur kemenangan. Sebelumnya, Marcus Rashford dan kolega menelan dua kekalahan beruntun melawan Manchester City dan Newcastle.

Bruno Fernandes berharap hasil positif ini bisa menjadi momentum bagi Setan Merah untuk terus meraih kemenangan.

“Kami harus membangun momentum. Kami sudah bicara tentang membangun momentum dan kami belum melakukannya," ujar pemain asal Portugal itu.

4 dari 6 halaman

Bertandang ke Copenhagen

Setelah mengalahkan Fulham, Manchester United (MU) tidak bisa bersantai. Mereka selanjutnya akan menghadapi tuan rumah Copenhagen di ajang Liga Champions.

“Sekarang kami tahu betapa pentingnya meraih tiga poin di Liga Champions dan ini akan menjadi pertandingan yang sulit karena kami sudah memainkannya di kandang," ujar Bruno Fernandes.

“Mereka terorganisasi dengan baik, tim yang sulit untuk dilalui. Namun, kami berharap mendapatkan tiga poin di sana dan kami akan melakukan segala yang kami bisa untuk mendapatkan tiga poin untuk lolos ke sana,” lanjutnya.

Sumber: Manchester United

Disadur dari: Bola.net (Aga Deta, published 5/11/2023)

5 dari 6 halaman

Cara Legal Menyaksikan Premier League

Selama dua tahun ke depan Elang Mahkota Teknologi (Emtek) Group menjadi pemegang hak siar English Premier League (EPL). Kompetisi bergengsi ini akan ditayangkan secara gratis di stasiun televisi SCTV dan bisa dinikmati secara live streaming dengan berlangganan di Vidio. Sobat Bola.com mau tahu detailnya? Klik tautan ini.

6 dari 6 halaman

Persaingan di Premier League

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer