Sukses


3 Pemain Muda yang Moncer di Liga Inggris Musim Ini: Siap-Siap Harga Naik!

Bola.com, Jakarta - Premier League 2023/2024 mendekati pertengahan musim. Persaingan di liga level teratas di Inggris itu makin ketat mendekati pergantian tahun.

Arsenal tampil mengejutkan sejauh ini. Tim asuhan Mikel Arteta itu memimpin klasemen sementara Premier League 2023/2024 dengan 39 poin.

Arsenal ditempel dengan ketat oleh Liverpool di posisi kedua. The Reds hanya berjarak satu poin saja dari The Gunners.

Selain persaingan di papan atas, penampilan para pemain muda di Premier League musim ini juga tak boleh dilewatkan begitu saja. Mereka mencuri perhatian dengan penampilan memukau untuk membantu tim masing-masing.

Bola.com memiliki tiga pemuda yang moncer di Premier League musim ini. Siapa saja mereka?

---

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 6 halaman

Cole Palmer (Chelsea)

Keputusan Cole Palmer meninggalkan Manchester City pada musim panas 2023 dinilai sangat tepat. Pemuda asal Inggris itu semakin berkembang bersama Chelsea.

Sejauh ini Cole Palmer mampu menembus skuad utama Chelsea. Bahkan, pemain berusia 21 tahun itu mampu memberikan kontribusi maksimal.

Cole Palmer mencatatkan delapan gol dan lima assist dalam 20 laga di semua ajang bersama Chelsea pada musim ini. Palmer ada di jalan yang benar untuk menjadi ikon The Blues pada masa depan.

3 dari 6 halaman

Alejandro Garnacho (Manchester United)

Secara umum, penampilan Manchester United tak terlalu baik di musim ini. Namun, tetap ada harapan bagi masa depan klub itu.

Satu di antaranya adalah keberadaan Alejandro Garncaho. Pemain berusia 19 tahun itu kian mendapatkan peran penting di skuad Manchester United.

Alejandro Garnacho pun sudah mencetak tiga gol di musim ini. Satu di antaranya dicetak lewat tendangan salto indah yang menjadi gol terbaik Premier League November lalu.

4 dari 6 halaman

Evan Ferguson (Brighton and Hove Albion)

Pemuda berusia 19 tahun ini adalah calon penjualan mahal lain dari Brighton and Hove Albion di masa depan. Evan Ferguson dinilai punya potensi yang besar untuk menjadi penyerang hebat.

Pada musim ini, Evan Ferguson sudah mencetak enam gol untuk Brighton dari 21 pertandingan. Ferguson menjadi salah satu pencetak gol terbanyak Seagulls di ajang Premier League 2023/2024 sejauh ini.

Arsenal sejauh ini ada di posisi terdepan dari tim-tim yang tertarik terhadap Evan Ferguson. Namun, The Gunners harus mengeluarkan dana tak sedikit untuk mendapatkan pemain asal Republik Irlandia itu.

5 dari 6 halaman

Cara Legal Menyaksikan Premier League

Selama dua tahun ke depan Elang Mahkota Teknologi (Emtek) Group menjadi pemegang hak siar English Premier League (EPL). Kompetisi bergengsi ini akan ditayangkan secara gratis di stasiun televisi SCTV dan bisa dinikmati secara live streaming dengan berlangganan di Vidio. Sobat Bola.com mau tahu detailnya? Klik tautan ini.

6 dari 6 halaman

Persaingan di Liga Inggris

Video Populer

Foto Populer