Bola.com, Jakarta - Bursa transfer musim dingin akan segera datang. Klub-klub Premier League kerap memanfaatkan bursa transfer tersebut untuk menambah kekuatan.
Tak jarang, para pemain yang datang di bulan Januari bisa memberikan dampak yang baik bagi klub baru mereka.
Baca Juga
Advertisement
Misalnya apa yang terjadi dengan Nemanja Vidic dan Henrik Larsson di Manchester United. Keduanya mampu berkontribusi maksimal setelah digaet di pertengahan musim.
Kasus Luis Suarez di Liverpool juga tak boleh dilupakan. Suarez menjelma menjadi legenda The Reds setelah digaet dari Ajax Amsterdam pada musim dingin 2011.
Bursa transfer Januari di Premier League kerap menghasilkan harga-harga yang sangat mahal. Kami punya daftar enam pemain transfer termahal yang melibatkan liga sepak bola level tertinggi di Inggris itu.
---
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Philippe Coutinho (2018)
Philippe Coutinho adalah salah satu bisnis transfer terbaik Liverpool. The Reds mendatangkan pemain Brasil itu dengan dana kurang dari 10 juta paun dari Inter Milan pada 2013.
Namun, Liverpool menjual Philippe Coutinho dengan sangat mahal. The Reds menjual Cou ke Barcelona dengan harga 105 juta paun, harga itu kemudian melonjak menjadi 142 paun.
Sayangnya, performa Philippe Coutinho semakin menurun setelah ia pindah ke Barcelona. Kini di usianya yang baru 31 tahun, Coutinho bermain di Qatar dengan memperkuat Al Duhail.
Advertisement
Enzo Fernandez (2023)
Pemain satu ini bersinar di Piala Dunia 2022. Enzo Fernandez menjadi andalan Timnas Argentina yang menjuarai ajang itu.
Chelsea pun rela mengeluarkan dana mahal untuk Enzo Fernandez. The Blues membayar 105 juta paun kepada Benfica untuk Enzo.
Meski bisa memberikan perbedaan di lini tengah Chelsea, Enzo Fernandez sejauh ini masih belum menemukan konsistensi di skuad The Blues.
Virgil Van Dijk (2018)
Liverpool tak selalu melakukan transfer cerdas. Namun, kedatangan Virgil Van Dijk bisa dikatakan salah satu transfer mereka.
Liverpool mendatangkan Virgil Van Dijk pada musim dingin 2018. Saat itu The Reds membayar 75 juta euro untuk Southampton.
Sejauh ini, Virgil Van Dijk terus menjadi andalan di lini belakang Liverpool. Ia bahkan mampu menakhiri puasa gelar The Reds di ajang Premier League dan Liga Champions.
Advertisement
Mykhaylo Mudryk (2023)
Chelsea terlibat persaingan yang sengit dengan Arsenal untuk mendapatkan Mykhaylo Mudryk. Akhirnya kekuatan finansial The Blues meyakinkan pemain Ukraina itu untuk pindah ke London Barat.
Chelsea disebut mengeluarkan dana lebih dari 62 juta paun untuk mendapatkan tanda tangan Mykhaylo Mudryk.
Namun, performa Mykhaylo Mudryk sejauh ini kurang memuaskan. Di musim ini, eks pemain Shakhtar Donetsk itu baru mencetak tiga gol.
Oscar (2017)
Sebelum adanya gemerlap Saudi Pro League, Chinese Super League pernah mengguncang dunia. Salah satu transfer heboh mereka terjadi pada musim dingin 2017.
Shanghai SIPG yang belakangan namanya berubah menjadi Shanghai Port, mendapatkan Oscar dari Chelsea. Saat itu mereka mengeluarkan 60 juta paun kepada The Blues.
Menariknya, sampai saat ini Oscar masih memperkuat klub yang sama. Bahkan, sudah mencatatkan lebih dari 200 penampilan untuk klub tersebut.
Advertisement
Christian Pulisic (2019)
Chelsea kembali masuk di daftar ini. Mereka mendapatkan tanda tangan Christian Pulisic pada musim dingin 2019 setelah mengeluarkan dana 58 juta paun.
Musim pertama Christian Pulisic berjalan cukup baik. Pemain asal Amerika Serikat itu mencatatkan 11 gol dan 10 assist dari 34 laga.
Namun, Christian Pulisic mengalami penurunan penampilan. Mulai musim panas 2023, ia pindah ke AC Milan.