Sukses


Rasmus Hojlund Cetak Gol Perdana di Liga Inggris, Kapten MU Ikut Syukuran

Bola.com, Jakarta Kapten Manchester United, Bruno Fernandes sangat senang Rasmus Hojlund akhirnya mencetak gol perdana di Premier League.

Hojlund mencetak gol penentu kemenangan MU atas Aston Villa pada pekan ke-19 Premier League 2023/2024 di Old Trafford, Rabu (27/12/2023) dini hari WIB. MU bangkit dari ketertinggalan 0-2 dan menang 3-2.

"Tentu saja kami sangat senang Rasmus mendapatkan gol pertama di liga, tapi tidak hanya untuk dia, faktanya gol itu membuat skor menjadi 3-2 juga karena kami membutuhkan tiga poin. Dia perlu mencetak gol, dia sangat ingin melakukannya," katanya.

"Yang kami inginkan hanyalah agar penyerang kami memiliki kepercayaan diri yang cukup untuk mencetak gol. Rasmus tahu bahwa dia akan mendapat tekanan, dia bermain untuk salah satu klub terbesar di dunia, dia tahu bagaimana bermain untuk Manchester United, Anda mengerti banyak perhatian jadi Anda perlu membiasakannya," tegas Bruno.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Keyakinan

“Saya harap tidak ini adalah hari terbaik dalam hidupnya karena saya berharap masih ada lagi yang akan datang, kami sangat membutuhkan dia dan setiap striker di tim untuk mencetak gol," kata Bruno

"Keyakinan itu harus ada, karena jika Anda tidak percaya satu sama lain maka itu akan sangat sulit. Pada saat-saat tertentu, Anda melepaskan kepercayaan itu pada orang lain atau pada diri Anda sendiri."

"Anda memiliki pemikiran bahwa Anda mungkin tidak cukup baik untuk berada di sini, itu normal. Ketika segala sesuatunya tidak berjalan baik, Anda selalu merasa ragu, tidak peduli seberapa berani atau percaya diri Anda."

3 dari 3 halaman

Momen Istimewa Hojlund

MU yang menjamu Aston Villa pada laga pekan ke-19 Liga Inggris saat momen boxing day, harus tertinggal dua gol lebih dulu pada babak pertama lewat gol John McGinn pada menit ke-21 dan Leander Dendoncker pada menit ke-26. Namun, MU bangkit pada babak kedua.

MU membalas lewat dua gol Alejandro Garnacho pada menit ke-59 dan 71' Kemudian gol penentu kemenangan The Red Devils dicetak oleh Rasmus Hojlund pada menit ke-82.

Gol penentu kemenangan MU itu juga merupakan gol perdana Rasmus Hojlund di Premier League sejak bergabung bersama The Red Devils.

Meski sudah mencetak gol untuk MU di Liga Champions musim ini, ini adalah momen yang paling ditunggu oleh Rasmus Hojlund selama berseragam MU.

 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer