Bola.com, Manchester - Manajer Manchester City, Pep Guardiola telah memperingatkan Real Madrid untuk melupakan transfer Erling Haaland. Man City ingin mempertahankannya selama dekade berikutnya.
Real Madrid sedang merencanakan kepindahan musim panas senilai £170 juta untuk Haaland jika Kylian Mbappe tidak bergabung.
Baca Juga
Advertisement
Agen Haaland, Rafaela Pimenta, sebelumnya mengisyaratkan pemain Norwegia itu bisa pindah sebelum kontraknya di Etihad tuntas pada 2027. Namun, Guardiola menegaskan City bertekad mempertahankan striker bintang mereka untuk waktu yang lama.
"Bagaimana menurut Anda? Bahwa kami tidak ingin Erling Haaland bertahan di sini selama satu dekade? Kami ingin dia bertahan sangat lama di klub ini. Kami jatuh cinta padanya," katanya.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Andalan
Pep Guardiola jelas tak mau kehilangan pemain andalannya itu.
"Dia tiba musim lalu dan dampaknya luar biasa, juga di awal musim ini. Kemudian dia cedera selama dua bulan. Apa yang terjadi di masa depan, sejujurnya saya tidak tahu, tapi kami senang memilikinya," katanya.
"Mudah-mudahan dia senang bersama kami. Selebihnya, saya tidak tahu. Kami tidak bisa mengendalikan apa yang orang katakan, jadi itu normal."
Advertisement
Terserah Haaland
City sedang bersiap untuk membuka pembicaraan kontrak baru Hengan Haaland, yang mencetak 53 gol dalam kampanye meraih Treble musim lalu.
Pemain berusia 23 tahun ini terus menunjukkan performa yang sama musim ini, saat ini duduk di puncak daftar pencetak gol Liga Inggris bersama Mohamed Salah dengan 14 gol.
"Itu akan terjadi ketika Erling memutuskan untuk memperpanjang kontrak atau tidak. Ketika klub memutuskan untuk memperpanjang kontrak atau tidak, atau ketika kami memiliki tawaran potensial untuknya atau tidak. Jika seseorang menginginkan Erling, itu mudah, hubungi Manchester City dan bertanya," katanya.
Sumber: Mirror