Bola.com, London - Gelandang Chelsea, Enzo Fernandez menegaskan mereka bisa menyelesaikan musim ini dengan sukses.
Enzo mencetak gol dalam kemenangan The Blues atas Crystal Palace. Chelsea juga memiliki final Piala Carabao yang akan datang minggu depan dan juga masih punya kans di Piala FA.
Baca Juga
Advertisement
“Perjalanan masih panjang hingga akhir musim,” kata Enzo di situs resmi Chelsea.
“Kami bekerja keras setiap hari, seluruh pemain dan staf pelatih. Kami bergerak maju dan melakukan yang terbaik," lanjutnya.
“Kami berada di jalur yang benar dan mudah-mudahan kami bisa memenangkan dua gelar musim ini. Itu yang ingin kami lakukan," kata gelandang asal Argentina itu.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Gol
Mengenai golnya, Enzo memanfaatkan kerja sama dengan Cole Palmer.
"Saya bisa melihat Cole mulai berlari dan ada banyak ruang di depan kami, jadi saya memutuskan untuk pergi bersamanya. Itu adalah assist yang luar biasa dari Cole, umpan antar lini yang sangat bagus, dan kemudian saya meluangkan waktu untuk memastikan itu adalah penyelesaian yang sempurna," katanya.
"Saya mencoba melakukan yang terbaik untuk membantu rekan satu tim dan klub. Beruntung saya bisa mencetak gol, jadi saya senang dan saya ingin terus seperti ini. Saya memberikan yang terbaik di setiap sesi latihan dan berusaha menjadi lebih baik setiap hari. Segalanya berjalan seiring dan itu membuat saya sangat bahagia."
Advertisement
Kabar Miring
Enzo Fernandez sempat dikabarkan tak betah di Chelsea. Ada beberapa media di Inggris yang menyebut Enzo tak betah berada di Stamford Bridge.
Namun, Enzo Fernandez membantah hal itu. Gelandang asal Argentina itu menegaskan enggan meninggalkan Chelsea.
Enzo Fernandez memiliki kontrak yang panjang di Chelsea. Eks pemain Benfica itu masih terikat kontrak di Stamford Bridge hingga musim panas 2031.
"Saya tidak mau meninggalkan Chelsea," ujar Enzo Fernandez.
Sumber: Sky
Posisi Chelsea
Advertisement