Bola.com, Jakarta - Manajer Manchester City, Pep Guardiola, memiliki keyakinan besar rival sekota tim asuhannya, Manchester United (MU), akan bangkit kembali dengan bantuan investor baru mereka, Sir Jim Ratcliffe.
Sir Jim Ratcliffe telah sepakat membeli 27,7 persen saham Manchester United yang sudah rampung dilakukan pada 20 Februari 2024. Miliarder asal Inggris itu pun berharap MU bisa menyingkirkan rival sekotanya, Man City, dari posisi mereka.
Baca Juga
Advertisement
Menanggapi komentar tersebut, seperti dilansir BBC Sports, Manajer Man City, Pep Guardiola, mengatakan, "Setelah tim mengakuinya, maka mereka akan segera mendekati kami."
"Jika mereka ingin menyangkalnya karena hal-hal yang tidak sesuai dengan kenyataan, maka itu masalah mereka, bukan masalah kami. Ketika saya berada di dalam tim ini, saya selalu mengagumi mereka dan berpikir mengenai apa yang perlu kami lakukan untuk mendekat, untuk menantang mereka."
"Ketika kami berada di bawah dan MU menang, kami memperhatikan mereka, mengagumi mereka. Itu sebabnya, untuk komentar seperti ini, saya merasa mereka akan segera bangkit kembali," lanjut Pep Guardiola.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Perbandingan MU dan Man City Asuhan Pep Guardiola
Pep Guardiola sudah membawa Man City meraih gelar juara Premier League dalam tiga musim terakhir, dan dalam lima dari enam musim dirinya berada di Etihad Stadium.
Man City memenangkan treble pada musim lalu, yaitu Liga Champions, Premier League, dan Piala FA 2022/2023. Sementara Guardiola sudah mencatatkan 14 trofi pertama sejak menangani Man City mulai musim panas 2016.
MU telah memenangkan tiga trofi juara sejak Pep Guardiola tiba di City. Namun, investor baru Sir Jim Ratcliffe memiliki harapan besar untuk menjembatani kesenjangan tersebut dalam waktu dekat.
Kepada BBC Sports, Ratcliffe sempat bicara mengenai pembangunan stadion baru yang canggih di dekat Old Trafford. Sementara ia juga mengungkapkan ambisinya untuk mengembangkan skuad ketika berusaha menjadi lebih kompetitif di setiap lini.
Advertisement
Keyakinan Terhadap Sir Jim Ratcliffe
Sebelum Man City menghadapi Bournemouth di Premier League pada akhir pekan ini, Pep Guardiola mengaku tidak merasa khawatir dengan kehadiran Sir Jim Ratcliffe di tubuh MU. Namun, ia yakin rival sekota Man City itu segera kembali bangkit.
"Ini bukan mengenai kekhawatiran. Saya cukup yakin dengan Sir Jim Ratcliffe dan pemain lainnya bahwa MU akan mengambil langkah maju," ujar Pep Guardiola.
"Saya merasa mereka tahu persis apa yang harus mereka lakukan, menunjuk orang-orang yang perlu ditunjuk dengan pengalaman mereka di dunia bisnis untuk membuat proyek yang lebih baik," lanjutnya.
Hal yang Wajar
Pep Guardiola menegaskan bahwa hal yang wajar bagi setiap klub bahwa ketika ada sosok baru yang datang, terutama investor, setiap tim menginginkan perubahan ke arah yang lebih baik
"Namun, itu normal. Bukan hanya MU, semua tim juga menginginkannya. Kami ingin berada di sana, dan selama saya di sini, kami akan terus mencoba untuk berada di sana lagi," ujar Pep Guardiola.
"Saya hanya ingin Man City, tim saya, berada di sana. Selebihnya, saya tidak peduli," tegasnya.
Man City kini berada di posisi kedua dalam klasemen sementara Premier League. Man City terpaut empat poin di belakang Liverpool yang menjadi pemuncak klasemen. Sementara itu, MU berada di posisi keenam.
Sumber: BBC Sport
Advertisement