Bola.com, Manchester - Bek Manchester United, Maguire mengaku absennya Rasmus Hojlund membuat timnya amburadul. MU keok 1-2 dari Fulham pada pekan ke-26 Premier League 2023/2024 di Old Trafford, Sabtu (24/2/2024).
Striker Denmark itu terpaksa absen karena cedera otot. Padahal, performanya sedang menanjak.
Baca Juga
Advertisement
"Kami terkena dampak cedera yang dialami Rasmus, yang telah menjadi fokus utama kami, namun terserah pada kami untuk menemukan solusi dan area yang perlu kami tingkatkan," kata Maguire yang mencetak satu-satunya gol untuk MU dalam laga itu.
“Dia telah menjadi titik fokus kami, kami bisa memainkannya, dia mampu bertahan, dia memulai serangan dengan sangat baik, tidak hanya itu, Marcus Rashford juga bermain sangat baik di sisi kiri," lanjutnya.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Badai Cedera
Hasil minor itu pun menyudahi tren kemenangan MU dalam lima laga terakhir.
Sebelumnya, Tim Setan Merah membungkam Newport County (4-2) di Piala FA, Wolverhampton Wanderers (4-3), West Ham United (3-0), Aston Villa (2-1), dan Luton Town (2-1) di Premier League.
Keok dari Fulham membuat Manchester United masih berada di urutan keenam klasemen sementara Premier League dengan nilai 44. Adapun Fulham di tempat ke-12 dengan koleksi 32 poin.
"Ini adalah kisah musim kami, kami dilanda cedera. Sama seperti tim lain dan kami perlu menemukan solusinya dengan cepat," kata Maguire.
Advertisement
Krisis Lini Depan
Baru-baru ini, MU mengonfirmasi Rasmus Hojlund mengalami cedera. Sang striker harus menepi akibat cedera otot.
Situasi ini membuat MU tidak memiliki striker murni yang fit di tim mereka. Pasalnya Anthony Martial juga mengalami cedera di awal tahun kemarin.
Manajer Erik Ten Hag menyebut bahwa MU sebenarnya sudah mencoba untuk mengantisipasi situasi tersebut. Namun situasinya tidak memungkinkan untuk MU mendatangkan striker lain.
Posisi MU
Advertisement