Bola.com, Jakarta - Arsenal menambahkan fasilitas ruang ibadah di Stadion Emirates pada awal Ramadan 2024. Nantinya, ruangan tersebut bisa dipakai pemain Arsenal maupu tim tamu untuk menjalankan ibadah salat dan berdoa.
Ramadan jadi bulan penting bagi setiap pemeluk Islam, tidak terkecuali para pemain sepak bola di Eropa. Beberapa nama tetap berpuasa Ramadan, bahkan ketika sedang bermain untuk klubnya.
Baca Juga
Advertisement
Sebuah inisiatif penting dilakukan Arsenal pada Ramadan kali ini. The Gunners secara resmi mengumumkan fasilitas tambahan di Stadion Emirates. Kini, ada ruang khusus untuk salat di Stadion Emirates.
Pengumuman penambahan ruangan khusus itu dilakukan pemain Arsenal, Mohamed Elneny. Bintang asal Mesir itu diketahui sebagai seorang Muslim.
--
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Arsenal Memenuhi Kebutuhan Spiritual Pemain
Ada alasan mengapa Arsenal menambahkan fasilitas ibadah di Stadion Emirates. Inisiatif itu dilakukan Arsenal untuk memenuhi kebutuhan spiritual para pemain, terutama yang beragama Islam, selama periode Ramadan.
"Saya sangat bangga telah membuka ruang ibadah pemain kami di Stadion Emirates," kata Mohamed Elneny di akun X miliknya.
"Punya ruang untuk merenung dan berdoa akan mengubah kehidupan para pemain Arsenal di masa depan. Saya sangat berterima kasih kepada staf dan semua orang yang terlibat dalam mewujudkan hal ini," sambung pemain asal Mesir.
Advertisement
Kiprah Mohamed Elneny di Arsenal
Mohamed Elneny baru saja melewati periode berat di Arsenal. Elneny sembuh dari cedera lutut yang membuatnya absen hingga sembilan bulan, pada September 2023 lalu. Lalu, pada Desember 2023, Elneny mengalami cedera hamstring.
Setelah itu, Elneny harus berjuang untuk bisa mendapat tempat di lini tengah Arsenal. Dia harus bersaing dengan Declan Rice, Jorginho, dan Thomas Partey untuk jadi pilihan Mikel Arteta.
Sejauh ini, Elneny baru tiga kali bermain di Premier League 2023/2024 ini. Tiga kesempatan itu didapat dengan status pemain pengganti.
Sumber: X @ElNennY
Disadur dari: Bola.net (Asad Arifin, 12/3/2024)
Penampakan Ruang Ibadah di Emirates Stadium
Advertisement