Bola.com, Jakarta - Manajer Manchester United (MU), Erik ten Hag, merespons keras kritikan-kritikan yang diarahkan kepada timnya setelah dua kali bangkit dari ketertinggalan dan menang 4-2 atas Sheffield United, Kamis (25/4/2024) dini hari WIN.
Erik Ten Hag menegaskan bahwa MU selalu memegang kendali penuh pada laga tersebut, jadi tidak masalah sempat tertinggal dua kali. Pertandingan di Old Trafford tersebut dipenuhi dengan ketegangan.
Baca Juga
Ruben Amorim Keluhkan Sorotan Media: Lebih Banyak Wawancara di Man Utd dalam Seminggu Dibanding 4 Tahun di Sporting
Ruben Amorim Akui Joshua Zirkzee Frustrasi saat MU Imbang Vs Ipswich Town: Jujur Kami Khawatir
Liga Inggris: Timnya Imbangi MU, Manajer Ipswich Town Mengaku Sempat Kegocek Ruben Amorim
Advertisement
Harry Maguire mencetak gol untuk mengimbangi gol pembuka Jayden Bogle dari Sheffield United. Namun, Sheffield kembali unggul melalui gol Ben Brereton Diaz di awal babak kedua.
Meskipun Manchester United memiliki 72 persen penguasaan bola dan 25 percobaan ke arah gawang, tim asuhan Ten Hag harus memangang defisit untuk meraih kemenangan. Bruno Fernandes menjadi pahlawan dengan mencetak dua gol, termasuk satu dari titik penalti. Dia juga mengarsiteki satu gol lagi untuk Rasmus Hojlund.
Ten Hag menegaskan MU selalu memegang kendali dalam pertandingan tersebut, meskipun harus menghadapi beberapa kesulitan. Dia menyoroti ketangguhan timnya yang berhasil membalikkan keadaan dan menunjukkan konsistensi dalam permainan.
----
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Tangguh
"Kami benar-benar memegang kendali. Saya telah melihat permainan yang berbeda, maaf," ujar Ten Hag ketika permainan MU dikritik, seperti dikutip Daily Mail.
“Tim menunjukkan ketangguhan. Tidak mudah ketika Anda kalah dalam pertandingan, tetapi kami membalikkan keadaan melawan tim yang kompak. Kami mengungguli mereka. Kami tampil dengan tenang," imbuh Ten Hag,
Namun, Ten Hag juga memastikan timnya akan melakukan evaluasi dan memperbaiki kesalahan-kesalahan yang terjadi.
Dia menekankan pentingnya fokus dan disiplin dalam permainan MU. "Anda tidak bisa membuat kesalahan seperti itu di level teratas jika ingin mencapai target Anda, jika ingin memenangi trofi," tutur Ten Hag.
"Anda tidak bisa membiarkan kesalahan-kesalahan ini dan harus fokus pada kedisiplinan karena hidup akan lebih mudah jika Anda tidak melakukan kesalahan-kesalahan seperti itu," imbuhnya.
Advertisement
Memuji Bruno Fernandes
Performa gemilang Fernandes juga mendapat pujian dari Ten Hag. Dia menyebut Fernandes sebagai pemimpin tim dan mengakui kontribusinya yang besar dalam meraih kemenangan.
“Dia menunjukkan kepemimpinannya,” kata Ten Hag. “Tetapi juga dengan energinya, dalam transisinya ke dua arah, itu sangat penting. Ia mencoba untuk menyemangati tim. Dia melakukannya dengan sangat baik dan kami sangat senang dengan penampilan dan sikapnya.” (Arraafi Adna Yudistira)
Sumber: Daily Mail