Sukses


3 Faktor Penting yang Bikin Man City Sulit Terbendung di Markas Fulham: Gelar Juara Semakin Dekat?

Bola.com, London - Manchester City akan terbang ke London pada akhir pekan ini. The Cityzens akan menjajal kekuatan sang tuan rumah, Fulham pada laga pekan ke-37 Premier League 2023/2024, Sabtu (11/5/2024) malam WIB.

Saat ini, Manchester City ada di posisi yang bagus untuk menjadi juara Premier League 2023/2024. Kevin De Bruyne dan kolega menempati posisi kedua klasemen sementara dengan torehan 82 poin.

Manchester City memang ada di posisi kedua. Namun, mereka tertinggal satu poin saja dari Arsenal. Adapun City memiliki satu laga sisa lebih banyak ketimbang The Gunners.

Di sisi lain, Fulham saat ini ada di posisi ke-13 klasemen sementara Premier League 2023/2024. Tim asuhan Marco Silva tersebut memiliki 44 poin.

Ada tiga faktor yang akan membuat Manchester City sulit dibendung pada pertandingan nanti. Apa saja faktor-faktor tersebut?

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Haaland Kembali

Erling Haaland sempat absen saat Manchester City menghadapi Brighton and Hove Albion beberapa pekan yang lalu. Namun setelah cedera, Haaland seperti menemukan kembali performa terbaiknya.

Dalam dua laga Premier League 2023/2024 terbarunya bersama Man City, Erling Haaland mampu mencetak lima gol.

Erling Haaland menjadi top skorer sementara Premier League musim ini. Pemain berusia 23 tahun itu sudah mencetak 25 gol sejauh ini.

3 dari 5 halaman

Mental Juara Teruji

Manchester City sangat sering menjadi juara Premier League dalam sedekade terakhir. Kekuatan utama mereka adalah mental juara yang sudah terbentuk.

Mental juara itu tampaknya akan kembali diandalkan pada akhir pekan ini. Fulham butuh sesuatu yang sangat spesial untuk bisa menjegal laju Manchester City.

4 dari 5 halaman

Fulham Minim Ambisi

Fulham saat ini sudah aman dari zona degradasi. Dengan torehan 44 poin, The Cottagers sudah tak mungkin lagi dikejar oleh penghuni zona degradasi Premier League musim ini.

Kondisi itu bisa menjadi keuntungan bagi Manchester City. Mereka bisa memanfaatkan minimnya ambisi Fulham untuk mengamankan tiga poin.

5 dari 5 halaman

Persaingan di Premier League 2023/2024

Video Populer

Foto Populer