Sukses


Mantan Wonderkid MU, Angel Gomes Cedera Kepala Serius Setelah Diterjang dari Belakang, Dibawa Ambulans ke Rumah Sakit

Bola.com, Jakarta - Gelandang LOSC Lille yang pernah membela Manchester United (MU), Angel Gomes, mengalami cedera kepala serius di Ligue 1 setelah dihajar pemain Stade Reims, Amadou Kone.

Kejadian terjadi ketika Lille menantang tuan rumah Reims dalam pekan pertama Ligue 1 2024/2025 di Stade Auguste-Delaune, Reims, pada Minggu (18/8/2024) dini hari WIB.

Pada menit ke-14, Angel Gomes mencoba melakukan duel udara. Namun dari belakang, Amadou Kone menerjang kepala pesepak bola berusia 23 tahun tersebut.

Angel Gomes terjatuh dalam posisi terlentang. Tim medis bergerak cepat untuk memberikan penanganan pertama kepada pemain kelahiran London, Inggris, pada 31 Agustus 2000 itu.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Dalam Keadaan Sadar

Namun, Angel Gomes memerlukan perawatan lebih intensif. Maka dari itu, ambulans masuk ke lapangan untuk membawanya ke rumah sakit. Syukurnya, ia dalam keadaan sadar.

"Berita terbaru cukup meyakinkan, tetapi lebih baik berhati-hati," ujar pelatih Lille, Bruno Genesio, memberikan kabar terbaru tentang Angel Gomes dinukil dari BBC.

"Angel Gomes bertanya apakah dia akan bermain pekan depan. Itu pertanda baik jika dia punya selera humor. Pertandingan itu nomor dua bagi saya malam ini," jelasnya.

3 dari 3 halaman

Pesan dari MU

"Angel Gomes dalam keadaan sadar saat ditandu. Saya tahu dia berbicara, dia bertanya tentang hasilnya, dia menunjukkan bahwa dia bersemangat, tetapi saya rasa kita harus menunggu sebentar," imbuh Bruno Genesio.

Sementara itu, MU mengirimkan pesan kepada Angel Gomes, pemain yang pernah menimba ilmu selama 14 tahun pada 2006-2020 di tim berjulukan Setan Merah tersebut.

"Mengirimkan cinta dan kekuatan kepada Andre Gomes yang telah dibawa ke rumah sakit setelah mengalami tabrakan saat bermain untuk Lille. Kami memikirkanmu, Angel," tulis MU.

Sumber: BBC

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer