Bola.com, Jakarta - Oxford United membuat heboh kalangan media di Inggris. Peserta EFL Championship 2024/2025 tersebut secara tak terduga mendatangkan pemain asal Indonesia, Marselino Ferdinan.
Keputusan tersebut menuai banyak komentar, baik yang bersifat membangun atau nyinyir semata. Pada akhirnya, Marselino Ferdinan hanya butuh untuk membuktikan kalau dirinya layak berada di kompetisi kasta kedua Inggris, tepat di bawah Premier League.
Baca Juga
Kejutan, Kode Keras Erick Thohir Tegaskan Rela Mundur dari Ketum PSSI, jika...
Panas Usai Dihajar Jepang, Ini 5 Hot News Timnas Indonesia yang Bikin Perasaan Fans Campur Aduk : Curhat Kevin Diks sampai Ancaman Evaluasi
Bikin Geger, Pengakuan Shin Tae-yong dan Sindiran Keras Malaysia Setelah Timnas Indonesia Disikat Jepang, Ini 5 Hot News Tim Garuda
Advertisement
Marselino Ferdinan tak sendirian sebagai kloter yang datang pekan ini. The U's mendatangkan juga bek kanan asal FC Utrecht, Hidde ter Avest. Avest harus pergi dari Utrecht setelah tak mendapatkan kesepakatan kerja di sana.
Â
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Datang dari Belgia
Sementara itu, Marselino Ferdinan meninggalkan tim asal Belgia, KMSK Dienze. Dua nama tersebut menjadi rekrutan ke-13 dan 14 Oxford United pada bursa transfer musim panas tahun ini.
Kedatangan lebih dari selusin pemain baru tersebut menjadi simbol dari usaha mereka mengejar Premier League. Saat ini, Oxford United berada di posisi ke-8 klasemen sementara, setelah memetik sekali menang dan kalah alias mengoleksi tiga angka.
Pada laga pembuka musim ini, armada Des Buckingham menundukkan Norwich City dengan skor 2-0. Namun, pada akhir pekan lalu, mereka tunduk dari tuan rumah Coventry City (2-3).
"Hidde adalah persona yang kuat, cepat dan punya kemampuan teknis bagu. Saya percaya dia akan sangat penting bagi tim ketika menyerang. Sementara Marselino, saya peduli dengan talenta serta pengalaman internasionalnya" jelas Des.
Â
Advertisement
Para Pendatang Baru
Daftar lengkap penghuni baru Oxford United yang datang di musim panas 2024 :
1. Peter Kioso (Bek Kanan).
Asal Klub : Rotherham United
Harga : 820 ribu pounds
Â
2. Jack Currie (Bek Kiri)
Asal Klub : AFC Wimbledon
Harga : 530 ribu pounds
Â
3. Idris El Mizouni (Gelandang Tengah)
Asal Klub : Ipswich Town
Harga : 470 ribu pounds
Â
4. Louie Sibley (Gelandang Tengah)
Asal Klub : Derby County
Harga : Bebas transfer
Â
5. Hidde ter Avest (Bek Kanan)
Asal Klub : FC Utrecht
Harga : Bebas transfer
Â
6. Przemyslaw Placheta (Sayap Kiri)
Asal Klub : Swansea City
Harga : Bebas transfer
Â
7. Jamie Cumming (Kiper)
Asal Klub : Chelsea U21
Harga : Bebas transfer
Â
8. Will Vaulks (Gelandang Bertahan)
Asal Klub : Sheffield Wednesday
Harga : Bebas transfer
Â
9. Matt Phillips (Sayap Kanan)
Asal Klub : West Bromwich Albion
Harga : Bebas transfer
Â
10. Marselino Ferdinan (Gelandang Serang)
Asal Klub : KMSK Deinze
Harga : Bebas transfer
Â
11. Jacob Knightbridge (Kiper)
Asal Klub : West Ham United U21
Harga : Bebas transfer
Â
12. Matt Ingram (Kiper)
Asal Klub : Hull City
Harga : -
Â
13. Dane Scarlett (Striker)
Asal Klub : Tottenham Hotspur
Harga : Pinjaman
Â
14. Malcolm Ebiowei (Sayap Kanan)
Asal Klub : Crystal Palace
Harga : Pinjaman
Â