Sukses


Cetak Gol Ke-100 untuk Man City, Erling Haaland Sejajar Cristiano Ronaldo

Bola.com, Jakarta - Manchester City gagal meraih kemenangan atas Arsenal dalam pertandingan pekan kelima Premier League 2024/2025 di Etihad Stadium, Minggu (22/9/2024) malam WIB. Namun, striker Man City, Erling Haaland, kembali membuat torehan yang menarik.

Erling Haaland tak butuh waktu lama untuk menjebol gawang Arsenal dalam pertandingan tersebut. Striker asal Norwegia itu menjebol gawang David Raya pada menit kesembilan.

Sayangnya, Man City kemudian kebobolan dua gol yang dicetak oleh dua bek Arsenal, Riccardo Calafiori dan Gabriel Magalhaes yang membuat babak pertama berakhir 1-2 untuk keunggulan Arsenal.

Beruntung John Stones menyelamatkan Man City dari kekalahan di depan penggemarnya. Gol yang dicetak John Stones pada masa injury time memastikan kedua tim berbagi poin di Etihad Stadium.

Meski gol John Stones menjadi penyelamat Man City, gol yang dicetak oleh Erling Haaland tidak kalah pentingnya. Bahkan gol ini menjadi torehan yang menarik, baik Man City maupun sang striker.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Gol Ke-100 untuk Man City

Erling Haaland berhasil mencetak gol ke-100 untuk Man City dalam pertandingan ini. Menariknya, gol ke-100 ini dicetaknya dalam penampilan ke-105 bersama The Citizens.

Catatan itu membuat Erling Haaland kini boleh dibilang sejajar dengan superstar asal Portugal, Cristiano Ronaldo.

Cristiano Ronaldo juga mencatatkan gol ke-100 ketika masih bermain bersama Real Madrid pada laga ke-105 yang dilakukannya bersama Los Blancos pada 2011.

Kini Erling Haaland dan Cristiano Ronaldo sama-sama memegang rekor sebagai pemain tercepat dalam mencetak 100 gol.

Sumber: X/City_Xtra

 
3 dari 3 halaman

Persaingan di Premier League

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer