Sukses


Prediksi Arsenal Vs Leicester di Liga Inggris: The Gunners Pantang Kecolongan Lagi

Bola.com, Jakarta - Arsenal akan kembali berlaga di kandang sendiri akhir pekan ini. The Gunners akan menjamu Leicester City di Emirates Stadium, Sabtu (27/9/2024) malam WIB.

Arsenal sampai saat ini terus bersaing di zona papan atas Premier League 2024/2025. Tim asuhan Mikel Arteta ada di posisi keempat klasemen sementara.

Gabriel Martinelli dan kawan-kawan ada di posisi keempat di Premier League musim ini. Arsenal memiliki posisi ke-11 klasemen sementara.

Jarak Arsenal dengan Manchester City yang ada di posisi puncak klasemen hanya dua poin. Persaingan di papan atas pun akan sangat ketat.

Di sisi lain calon lawan Arsenal, Leicester City ada di posisi ke-15 klasemen sementara. The Foxes mengoleksi tiga poin dari lima laga.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Jangan Kecolongan Lagi

Arsenal hampir meraih kemenangan penting akhir pekan lalu. The Gunners hampir mengamankan kemenangan 2-1 di kandang Manchester City.

Namun, tiga poin yang sudah di depan mata sirna dan hanya berbuah satu poin. Sebab, The Gunners kebobolan di menit kedelapan injury time babak kedua oleh gol dari John Stones.

Hal serupa tentu tak boleh dan tidak mau diulangi oleh Arsenal saat menghadapi Leicester City nanti. Tim asuhan Mikel Arteta bahkan seharusnya mengincar kemenangan dengan skor besar.

3 dari 5 halaman

Rekor Spesial Vardy

Namun, Arsenal tidak boleh terlalu percaya diri. Sebab, Leicester City memiliki senjata yang bisa menyakiti The Gunners.

Senjata yang dimaksud adalah Jamie Vardy. Penyerang asal Inggris itu memiliki rekor yang baik saat berjumpa Arsenal.

Jamie Vardy 11 kali membobol gawang Arsenal dalam berbagai kesempatan. Striker berusia 37 tahun itu tentu sangat termotivasi mempertajam rekornya.

4 dari 5 halaman

Prakiraan Susunan Pemain dan Prediksi Bola.com

Arsenal (4-3-3): David Raya (Kiper), Ben White, Wiliam Saliba, Gabriel, Jakub Kiwior (Belakang), Martin Odegaard, Declan Rice, Thomas Partey (Tengah), Bukayo Saka, Gabriel Jesus, Gabriel Martinelli (Depan).

Pelatih: Mikel Arteta

Leicester City (4-2-3-1): Daniel Iversen (Kiper), Danilo Pereira, Conor Coady, Jannik Vestergaard, James Justin (Belakang), Wilfried Ndidi, Oliver Skipp, Bilal El Khannouss, Facundo Buonanotte, Stephy Mavididi (Tengah), Jamie Vardy (Depan).

Pelatih: Steve Cooper

Prediksi Bola.com: 55-45

Sabtu, 28 September 2024

Pukul 21.00 WIB

Emirates Stadium

Live: Vidio

5 dari 5 halaman

Persaingan di Premier League 2024/2025

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Leicester City berhasil membuat kejutan di Liga Primer Inggris setelah musim 2015-2016 membawa trofi Liga Primer Inggris Pertamanya
    Leicester City berhasil membuat kejutan di Liga Primer Inggris setelah musim 2015-2016 membawa trofi Liga Primer Inggris Pertamanya
    Leicester City berhasil membuat kejutan di Liga Primer Inggris setelah musim 2015-2016 membawa trofi Liga Primer Inggris Pertamanya

    Leicester City

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • SportBites

  • Bola.com

  • Premier League

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer