Bola.com, Jakarta - Manchester United akan bentrok dengan Wolverhampton Wanderers pada laga pekan ke-18 Premier League di Molineux Stadium, Jumat (27/12/2024) dini hari WIB. Duel kedua tim bakal disiarkan live streaming di Vidio.
Sejak berganti manajer dari Erik ten Hag ke Ruben Amorim, performa Tim Setan Merah belum terlalu oke. Dalam enam pertandingan terakhir diseluruh ajang, Manchester United menelan empat kekalahan dan hanya meraih dua kemenangan.
Baca Juga
Advertisement
Dari empat kekalahan tersebut, tiga di antaranya ditelan MU pada ajang Premier League. Rentetan hasil minor tersebut membuat Manchester United terdampar di peringkat ke-13 klasemen sementara Premier League dengan nilai 22.
Bersua Wolverhampton, The Red Devils bertekad mengamankan kemenangan. Hasil bagus juga berpeluang mendongkrak posisi Manchester United di klasemen liga.
Â
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Punya Tren Oke
Kans MU mengalahkan The Wolves terbilang besar. Manchester United berhasil menyapu bersih kemenangan dalam empat pertemuan terakhir kontra Wolverhampton Wanderers.
Selain itu, mereka mampu memetik empat kemenangan berturut-turut ketika melawat ke markas Wolverhampton Wanderers, Molineux Stadium. Namun dalam duel terakhir, Tim Setan Merah membutuhkan gol Kobbie Mainoo pada menit ke-90+7 untuk mengunci kemenangan 4-3.
Meski begitu, Manchester United pantang memandang remeh Wolverhampton. Setelah menelan empat kekelahan beruntun, The Wolves berhasil merengkuh kemenangan yakni kontra Leicester City dengan skor 3-0 pada 22 Desember lalu.
Namun, hasil itu belum mampu mendongkrak Wolverhampton Wanderers keluar dari zona merah. Wolverhampton kini berada di tempat ke-18 klasemen sementara Premier League dengan koleksi 12 poin.
Â
Advertisement
Statistik dan catatan pertemuan kedua tim:
Head to head:
- 02/02/24 Wolverhampton Wanderers 3 - 4 Manchester United (Premier League)
- 15/08/23 Manchester United 1 - 0 Wolverhampton Wanderers (Premier League)
- 13/05/23 Manchester United 2 - 0 Wolverhampton Wanderers (Premier League)
- 31/12/22 Wolverhampton Wanderers 0 - 1 Manchester United (Premier League)
- 04/01/22 Manchester United 0 - 1 Wolverhampton Wanderers (Premier League)
Lima pertandingan terakhir Wolverhampton Wanderers:
- 30/11/24 Wolverhampton Wanderers 2 - 4 Bournemouth (Premier League)
- 05/12/24 Everton 4 - 0 Wolverhampton Wanderers (Premier League)
- 10/12/24 West Ham United 2 - 1 Wolverhampton Wanderers (Premier League)
- 14/12/24 Wolverhampton Wanderers 1 - 2 Ipswich Town (Premier League)
- 22/12/24 Leicester City 0 - 3 Wolverhampton Wanderers (Premier League)
Lima pertandingan terakhir Manchester United:
- 08/12/24 Manchester United 2 - 3 Nottingham Forest (Premier League)
- 13/12/24 Viktoria Plzen 1 - 2 Manchester United (Liga Europa)
- 15/12/24 Manchester City 1 - 2 Manchester United (Premier League)
- 20/12/24 Tottenham Hotspur 4 - 3 Manchester United (Carabao Cup
- 22/12/24 Manchester United 0 - 3 Bournemouth (Premier League)
Persentase Menang:
- Wolverhampton Wanderers 40 - 60 Manchester United
Â
Link live streaming:
Wolverhampton Wanderers Vs Manchester United
- Pertandingan pekan ke-18 Premier League
- Molineux Stadium, Wolverhampton
- Hari: Jumat, 27 Desember 2024
- Kick-off: pukul 12.30 WIB
- Live streaming: Vidio
- Link live streaming: https://www.vidio.com/live/9182-champions-tv-5?schedule_id=3954700
Advertisement