Bola.com, Jakarta Manchester United dikabarkan telah membuat daftar tiga pemain yang akan direkrut pada musim dingin 2025.
Setan Merah ingin mendatangkan pemain baru untuk membantu pelatih kepala Ruben Amorim.
Baca Juga
Advertisement
Pemain asal Portugal itu merasa sulit beradaptasi dengan kehidupan di Liga Primer setelah meninggalkan Sporting CP awal musim ini.
Menurut The Mail, MU mengincar Nuno Mendes, Victor Osimhen, dan Senne Lammens.
Ketiga pemain ini akan mengisi tiga posisi bermasalah, yaitu bek kiri, penyerang, dan penjaga gawang.
Osimhen dipinjamkan ke Galatasaray, tetapi klub induknya Napoli dapat memanggilnya kembali untuk dijual.
Mendes memiliki sejarah dengan Amorim, pernah bermain untuknya di Sporting, dan ingin meninggalkan klub saat ini Paris Saint-Germain.
Sementara itu, kiper Lammens dipandang sebagai kiper nomor 2 yang mungkin berada di belakang Andre Onana.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Bongkar Pasang
Manchester United akan menyegarkan skuad untuk membantu Ruben Amorim. Ya, Setan Merah harus menjual beberapa pemain supaya Amorim lebih mudah berbelanja pada jendela transfer Januari 2025 dan musim panas 2025.
Agenda bersih-bersih skuad ini tentu mengancam nasih beberapa pemain. Menurut The Mirror, Sabtu (14/12/2024), sebanyak 10 pemain senior MU terancam terdepak dari Old Trafford.
Ruben Amorim telah bertugas di Manchester United selama sebulan. Ia sudah memiliki bayangan pemain yang ingin dipertahankan maupun disingkirkan.
Hanya sebagian kecil dari skuad MU saat ini yang aman, karena Amorim berupaya membentuk kembali pemainnya. Beberap pemain kontraknya habis pada akhir musim, sementara yang lain akan dijual, untuk mengumpulkan dana guna membangun kembali skuad Ruben Amorim.
Advertisement