Bola.com, Jakarta - Masa depan Trent Alexander-Arnold masih belum menemui kejelasan. Kontrak bek kanan kelas dunia ini akan habis dalam waktu lebih dari empat bulan.
Namun, Trent Alexander-Arnold masih belum mengambil keputusan apakah tetap bertahan di Liverpool atau menerima pinangan Real Madrid, yang semakin gencar berusaha mengamankan jasanya.
Advertisement
Liverpool sendiri tidak tinggal diam dan terus berupaya meyakinkan Alexander-Arnold agar tetap bertahan di Anfield. Meski begitu, hingga saat ini sang pemain belum menunjukkan tanda-tanda berpihak ke salah satu klub.
Keputusan akhir pun masih belum diketahui, dan ada kemungkinan drama transfer ini akan berlangsung hingga akhir Juni 2025, tepat saat kontraknya berakhir.
Berita video pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, enggan membicarakan soal transfer Trent Alexander-Arnold ke Bernabeu. Ia menyebut "Lihat saja nanti".
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Rafa Benitez: Real Madrid Bisa Jadi Pilihan Menarik
Rafa Benitez, mantan pelatih Liverpool yang juga sempat menangani Real Madrid, turut memberi pandangannya mengenai kemungkinan kepindahan Alexander-Arnold ke ibu kota Spanyol.
Dalam wawancara dengan Sky Sports, Rafael Benitez menyoroti keunggulan yang bisa didapatkan Alexander-Arnold jika bergabung dengan Real Madrid.
"Real Madrid tim yang sangat menyerang, mereka tim terbaik di Spanyol dan terus menjadi yang terbaik. Meski Barcelona atau Atletico Madrid tampil baik, Real Madrid tetap memiliki potensi besar, sehingga mereka selalu di puncak," ujar Benitez.
Menurutnya, gaya bermain menyerang Real Madrid dapat menguntungkan seorang bek sayap, seperti Alexander-Arnold, yang dikenal memiliki kemampuan menyerang dan memberikan assist bagi rekan-rekannya.
"Bagi seorang bek yang suka menyerang dalam tim yang juga ofensif, dia memiliki lebih banyak peluang untuk membuat assist dan menciptakan situasi di lini depan," ujar Rafael Benitez.
"Itu akan sangat baik untuknya sebagai pemain. Dia sudah melakukan hal itu di Liverpool, jadi bukan kejutan. Namun, di Real Madrid, Anda bisa memastikan bahwa dia akan melakukannya selama bertahun-tahun," lanjutnya.
Advertisement
Dilema Alexander-Arnold: Antara Hati dan Tantangan Baru
Rafael Benitez, yang memiliki hubungan emosional dengan kedua klub, juga melihat keputusan ini dari dua sudut pandang yang berbeda.
Pelatih asal Spanyol itu mengakui bahwa baik Liverpool maupun Real Madrid dapat memberikan keuntungan tersendiri bagi Alexander-Arnold.
"Jika saya sebagai seorang penggemar Liverpool mengatakan bahwa dia tetap bertahan, itu tentu lebih baik karena dia akan memberikan sesuatu yang spesial bagi kami," ujar Benitez.
"Namun, jika dia pergi, sebagai seseorang yang sejak kecil adalah pendukung Real Madrid dan juga penggemar klub tersebut di Spanyol, itu juga akan menjadi kabar baik bagi Real Madrid dan untuknya," lanjutnya.
Kini, keputusan sepenuhnya ada di tangan Alexander-Arnold. Apakah ia akan tetap menjadi ikon Liverpool atau memilih tantangan baru bersama Los Blancos? Semua masih harus ditunggu hingga beberapa bulan ke depan.