Premier League Liga Inggris musim 2024/2025 akan mulai berputar pada 16 Agustus 2024. Selain kedatangan pemain-pemain baru, Premier League musim 2024/2025 juga kedatangan 5 pelatih debutan berikut ini yang akan memulai petualangannya di salah satu kompetisi terbaik di dunia.
Pada musim 2024/2025 yang segera berputar, Portugal menjadi negara penyumbang pemain terbanyak dalam skuad PSG setelah Prancis. 6 Pemain Portugal tercatat menghiasi skuad asuhan pelatih Luis Enrique untuk mengarungi musim 2024/2025 hingga PSG pun sempat dipelesetkan kepanjangannya menjadi Portugal Saint-Germain. Berikut keenam pemain Portugal tersebut.
Luar biasa Rizki Juniansyah! Atlet berusia 21 tahun itu sukses menyumbang medali emas kedua untuk Indonesia di Olimpiade Paris 2024 dari kelas 73 kg putra cabor angkat besi sekaligus memecahkan rekor Olimpiade yang berlangsung di Paris Expo Porte de Versailles, Paris, Jumat (9/8/2024) dini hari WIB. Rizki mampu mengangkat total 354 kg yang menjadi rekor baru Olimpiade dengan rincian 155 kg pada angkatan snatch dan 199 kg untuk clean and jerk.
Setelah mencatat hasil positif di babak kualifikasi, dua atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo dan Rahmad Adi Mulyono harus bertemu di babak eliminasi nomor speed putra Olimpiade Paris 2024, Selasa (6/8/2024) di Le Bourget Climbing Venue, Paris, Selasa (6/8/2024). Hasilnya, Veddriq sukses mengungguli kompatriotnya dengan mencatat waktu 4,98 detik dan lolos ke perempat final. Sementara Rahmat Adi yang menorehkan waktu 5,13 detik dan sempat menjadi fastest looser, akhirnya tersingkir oleh atlet Iran, Reza Alipour yang mencatat waktu 5,06 detik di fase kualifikasi.
Dua atlet panjat tebing Indonesia, Desak Made Rita Kusuma Dewi dan Rajiah Sallsabillah memastikan langkahnya lolos ke babak perempatfinal panjat tebing nomor speed putri Olimpiade Paris 2024 setelah melewati babak kualifikasi dan eliminasi di Le Bourget, Paris, Senin (5/8/2024). Dari delapan peserta yang lolos ke perempatfinal, Desa Made Rita menempati peringkat ketiga, sementara Rajiah Sallsabillah ada di posisi ketujuh. Babak perempatfinal hingga final akan digelar pada Rabu (7/8/2024).
Cabor bulu tangkis di Olimpiade Paris 2024 telah menyelesaikan agendanya dan memunculkan para juara baru namun ada pula yang mampu mempertahankan hegemoninya mengulangi capaian pada Olimpiade Tokyo 2020. Berikut daftar pebulu tangkis yang mampu back to back meraih medali yang sama pada Olimpiade Tokyo 2020 dan Olimpiade Paris 2024.
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung sukses menyumbang medali pertama bagi kontingen Indonesia di Olimpiade Paris 2024. Medali perunggu yang didapatnya tanpa harus bertanding menghadapi Carolina Marin yang mundur akibat cedera di semifinal, dirayakan Jorji di atas podium juara dengan berswafoto dengan peraih medali emas, An Se-young dan peraih medali perak, He Bing Jiao saat upacara penyerahan medali di Porte de La Chapelle Arena, Paris, Senin (5/8/2024).
Pekan ini di Meiji Yasuda J1 League 2024, Rabu (7/8/2024) ada pertarungan beda misi dari dua tim besar di Liga Jepang. Sang juara bertahan J1 League, Vissel Kobe, kini sedang dalam misi mendekatkan diri ke papan atas klasemen, sementara sang lawan Kawasaki Frontale kini sedang berkutat di papan bawah dan butuh tiga angka untuk memperbaiki posisi. Laga kedua tim bisa disaksikan langsung lewat PSJ TV, Rabu 7 Agustus 2024 pukul 17.00 WIB.
Ada yang menarik dalam rangkaian acara pentupan turnamen pramusim Piala Presiden 2024 di Stadion Manahan, Solo, Minggu (4/8/2024). Laga eksibisi antara 6 pemain Timnas Indonesia putri menghadapi 30 pemain SSB putri Surakarta FC U-12 digelar. Dalam laga yang hanya berlangsung kurang dari 10 menit tersebut, kapten Timnas Putri Indonesia, Shafira Ika menjadi magnet lewat aksi-aksinya hingga menjadi idola tim lawan. Bahkan saat mencetak gol, Ika langsung dikerumuni para pemain lawan untuk ikutan berselebrasi.
Arema FC sukses menjuarai turnamen pramusim Piala Presiden 2024 setelah mengalahkan Borneo FC melalui adu penalti 5-4 (1-1) pada laga final di Stadion Manahan, Solo, Minggu (4/8/2024). Gelar ini menjadi gelar Piala Presiden ke-4 bagi Singo Edan dalam 6 kali penyelenggaraan.
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung tersingkir di semifinal Olimpiade Paris 2024 usai memberi perlawanan sengit kepada unggulan pertama asal Korea Selatan, An Se-young dalam laga tiga gim 21-11, 13-21 dan 16-21 di Porte de La Chapelle Arena, Paris, Minggu (4/8/2024). Usai laga, An Se-young memeluk hangat Jorji sebagai apresiasinya atas perlawanan gigih yang ditampilkan sepanjang laga.
Atlet panahan putri Indonesia, Diananda Choirunisa terhenti langkahnya di babak perempatfinal nomor individual putri cabor panahan Olimpiade Paris 2024 setelah kalah 5-6 dari wakil tuan rumah, Lisa Barbelin di Les Invalides Arena, Paris, Sabtu (3/8/2024). Diananda yang sempat unggul 5-3 dan mempunyai peluang untuk memenangkan laga saat hanya membutuhkan minimal 7 poin pada tembakan terakhirnya di set kelima, nyatanya hanya meraih 5 poin hingga kalah 25-27. Saat terjadi shoot-off pada kedudukan 5-5, Diananda hanya mencetak 8 poin sementara andalan tuan rumah meraih poin sempurna 10.