Petinju asal Aljazair, Imane Khelif, berhasil meraih medali emas Olimpiade Paris 2024 dari cabang olahraga tinju nomor putri 66 kg. Khelif yang sempat menjadi sorotan karena kontroversi gender di Olimpiade 2024, menang mutlak atas Liu.
Spanyol berhasil merebut medali emas sepak bola Olimpiade 2024 usai kalahkan tuan rumah Prancis 5-3 lewat perpanjangan waktu pada laga final yang berlangsung di stadion Parc des Princes, Jumat (9/8/2024). Ini menjadi gelar kedua Spanyol di sepak bola putra Olimpiade. Sementara bagi Prancis, mereka melanjutkan puasa emas yang telah berlangsung sejak 1984, atau 40 tahun silam.
Stephen Curry menunjukkan permainan terbaiknya saat membawa Amerika Serikat (AS) menaklukkan Serbia pada semifinal di Olimpiade Paris 2024. Tim AS menang dramatis dengan skor 95-91.
Rizki Juniansyah berhasil meraih medali emas untuk Indonesia dari nomor 73 kg putra angkat besi Olimpiade 2024, Jumat (9/8/2024) dini hari WIB. Atlet asal Banten itu sukses mencatatkan rekor olimpiade di angkatan clean and jerk, Rizki Juniansyah meraih emas Olimpiade 2024 dengan total angkatan 354 kg.
Maroko berhasil merebut perunggu sepak bola Olimpiade 2024 usai mengalahkan Mesir 6-0 pada laga yang berlangsung di stadion Louis Fonteneau, Kamis (8/8/2024). Enam gol Maroko dicetak oleh Abde Ezzalzouli, Soufiane Rahimi (2 gol), Bilal El Khannouss, Akram Nakach dan Achraf Hakimi.
PSSI menggelar acara launching BRI Liga 1 2024/2025 di Auditorium Brilian Center, Jakarta Pusat, Selasa (6/8/2024). Dalam acara tersebut Bank BRI Kembali menjadi sponsor Utama Liga 1 untuk musim 2024/2025. Sementara itu, Emtek Group juga kembali menjadi official broadcaster dan akan menayangkan 306 pertandingan Liga 1 2024/2025.
Jean-Philippe Mateta sukses memborong dua gol sekaligus membawa negaranya melangkah ke partai final Olimpiade 2024. Prancis menang dengan skor meyakinkan 3-1 atas Mesir.
Novak Djokovic telah menamatkan tenis. Medali emas Olimpiade 2024 jadi kepingan terakhir yang membawa Djokovic melengkapi Golden Slam. Djokovic meraih medali emas tenis di tunggal putra usai mengalahkan wakil Spanyol, Carlos Alcaraz di final.
Atlet selancar putra Indonesia, Rio Waida, tak mampu menutupi kekecewaan setelah mengalami kekalahan pada babak kedua Olimpiade Paris 2024 di Teahupo'o, Tahiti, Kepulauan Polinesia, Prancis, pada Senin (29/7/2024).
Pebalap F1 dari tim Mercedes, George Russell, harus menelan pil pahit setelah didiskualifikasi dari GP Belgia 2024 lantaran bobot mobilnya kurang dari batas minimum. Akibat kejadian tersebut, Lewis Hamilton yang finis di urutan kedua didapuk sebagai pemenang balapan F1 GP Belgia. Ini menjadi kemenangan kedua Hamilton dalam musim 2024.
Juara bertahan judo asal Jepang Uta Abe tersingkir di Olimpiade Paris 2024. Kekalahan ini membuat Uta Abe tak kuasa menahan tangis. Rekor lima tahun tak terkalahkan sejak tahun 2019 akhirnya terhenti.
Atlet selancar Indonesia, Rio Waida, mendapat hasil kurang memuaskan di babak pertama Olimpiade Paris 2024 yang berlangsung di Teahupo'o, Tahiti, Minggu (28/7/2024). Rio harus puas menempati peringkat terakhir dari ketiga peselancar yang bersaing dengannya. Dia total mengoleksi 5,74 poin dari dua penampilannya di atas papan selancar.