Skuad Malut United memanfaatkan jalur laut saat menyeberang ke dua kota tujuan saat berada di Maluku Utara pada pertengahan Agustus 2023. Mereka ke Kota Sofifi dan Tidore untuk melakukan sejumlah agenda, salah satunya adalah coaching clinic yang dihelat 14 Agustus di Sofifi dan 15 Agustus di Tidore. Bola.com berkesempatan mendokumentasikan aktivitas para pemain dan tim pelatih dari Malut United. Berikut potretnya.
Malut United kembali menggelar coaching clinic di Maluku Utara pada Selasa (15/8/2023) sore hari WIT. Kali ini, mereka menghelatnya di Stadion Marimoi, Tidore, yang diikuti ratusan anak. Setelah itu, tim yang ditangani Imran Nahumarury tersebut menjalani latihan.
Malut United kembali berbagi ilmu kepada anak-anak di Maluku Utara dan kali ini digelar di lapangan sepak bola di Kota Sofifi, Senin (14/8/2023) sore hari WIT. Ilham Udin Armaiyn yang memberikan coaching clinic tampak begitu antusias memberikan pelatihan kepada pesepak bola cilik disana.
Pemain dan seluruh official Malut United menghadiri acara peletakan batu pertama pembangunan Stadion Malut United Arena yang dilakukan oleh Gubernur Maluku Utara, Abdul Gani Kasuba di Kota Sofifi, Maluku Utara, Senin (14/8/2023). Stadion Malut United Arena dibangun di atas tanah seluas 6 hekta yang akan menjadi markas Laskar Kieraha dengan kapasitas 25 ribu hingga 30 ribu penonton. Stadion yang rencananya akan dibangun selama tiga tahun tersebut akan menjadi stadion termegah di Indonesia Timur dan merupakan stadion pertama yang dimiliki klub sepak bola di Indonesia.
Sebanyak 400 anak di Ternate, Maluku Utara, mengikuti kegiatan coaching clinic yang diselenggarakan oleh Malut United di Stadion Gelora Kie Raha, pada Minggu (13/8/2023) sore hari WIT. Tujuan dari Laskar Kieraha julukan bagi Malut United selaku salah satu klub peserta Liga 2 2023/2024 menggelar kegiatan ini agar dapat memberikan mimpi yang nyata bagi anak-anak di kaki gunung Gamalama serta menggairahkan kembali sepak bola Ternate. Coaching clinic dilakukan di Stadion Gelora Kie Raha dengan kapasitas 15.000 penonton. Meskipun kondisinya memprihatinkan, namun stadion tersebut tetap memiliki nilai historis. Stadion itu pernah menjadi saksi sejarah perjuangan klub Persiter Ternate, yang pernah berjaya pada pertengahan tahun 2000-an dengan menembus Divisi Utama Liga Indonesia.
Legenda timnas Brasil dan AC Milan, Ricardo Kaka menghadiri acara “Exclusive Dinner Session dengan Kaka” di Plaza Indonesia, Sabtu (3/6/2023). Kaka yang hadir sebagai global brand ambassador salah satu sponsor Liga Champions (UEFA Champions League) tak habis-habisnya melemparkan senyuman khasnya kepada para penggemar diacara tersebut.
Kejuaraan Bulutangkis Antar Media 2022 akhirnya bisa kembali terselenggara di tahun ini setelah terhenti selama dua tahun akibat pandemi Covid-19. Kapanlagi Youniverse (KLY) sebagai suatu perusahaan media online terbesar ikut berpartisipasi dalam ajang ini dengan mengirimkan perwakilan satu pasang ganda campuran dari tim sport.