Sukses


Pedrosa Berambisi Pangkas Jarak dari Valentino Rossi

Bola.com, Paris - Meski belum 100 persen pulih dari cedera pergelangan tangan yang dideritanya, Dani Pedrosa dipastikan bakal berlaga di Sirkuit Le Mans, akhir pekan ini. Bahkan Pedrosa mengatakan ingin finis terdepan di Prancis.

Pebalap asal Spanyol itu sudah tiga kali absen berlaga di MotoGP musim ini, yakni di seri Austin, Argentina dan Spanyol. Selama Pedrosa absen posisinya digantikan oleh Hiroshi Aoyama.

Beberapa waktu lalu Pedrosa telah melakukan latihan dengan memacu motor di Supermoto. Namun, pria berusia 29 tahun itu mengatakan kondisi pergelangan tangannya masih sakit.

"Saya telah melakukan banyak terapi dalam beberapa minggu terakhir sejak operasi dan semua itu berjalan dengan baik," kata Pedrosa dikutip dari situs resmi MotoGP.

"Ini merupakan kesempatan yang baik bagi saya dan tim agar bisa mengejar ketertinggalan dengan pabrikan serta pebalap lainnya," tambah dia.

Saat ini Pedrosa menghuni peringkat ke-14 di papan klasemen sementara MotoGP dengan raihan 10 poin. Ia terpaut 72 poin dari Valentino Rossi yang ada di puncak.

Baca Juga:

Akhirnya Pedrosa Bisa Kembali Berlaga di MotoGP

Operasi Lengan Pedrosa Sukses

Jalani Operasi, Dani Pedrosa Absen di AS dan Argentina

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer