Sukses


Sirkuit Aragon Bakal Jadi Panggung Bagi Marc Marquez?

Bola.com, Aragon - Hasil kualifikasi yang oke membuat rider Repsol Honda, Marc Marquez, yakin bisa meraih kemenangan kelimanya musim ini saat melakoni balapan di MotoGP Aragon, Minggu (27/9/2015).

Marquez tampil sebagai rider tercepat dalam sesi kualifikasi yang digelar Sabtu, (26/9/2015) kemarin. Juara dunia dua kali itu mencatatkan waktu 1 menit 46,653 detik, sekaligus mencatatkan rekor lap baru di sirkuit tersebut.

The Baby alien unggul tipis 0,108 detik dari pebalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo, di posisi kedua. Sementara rider jagoan lainnya seperti Dani Pedrosa dan Valentino Rossi tercecer di posisi lima dan enam. Kesempatan untuk menjadi pemenang pada balapan nanti pun semakin terbuka untuk Marquez.

"Bagaimana pun saya senang dengan hasil ini. Saya dan tim melakukan sebuah langkah besar terkait pengaturan motor. Saya merasa sangat optimistis bisa merebut kemenangan nanti," ucap Marquez, seperti dimuat Crash, Minggu (27/9/2015).

Kendati berada di atas angin, Marquez yang tampil sebagai juara di GP San marino lalu mengaku akan tetap mewaspadai lawan lainnya.

"Kita tahu bahwa Lorenzo sangat cepat, dan jangan lupakan Pedrosa karena dia juga kuat. Besok (hari ini) akan sulit, bahkan untuk sekadar finis podium karena Rossi sudah pasti akan ikut bersaing," tutur Marquez.

Baca juga:

Marquez Start Terdepan, Lorenzo Kedua, Rossi Keenam

Kevin Schwantz: MotoGP dan F1 Sekarang Membosankan!

Rossi Optimistis Bisa Juara Dunia Sejak MotoGP Argentina

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer